Buku ini sangat menarik dan dapat dipakai sebagai acuan dalam membedah masalah-masalah manajemen pelayanan publik. Mengingatkan kembali bahwa tujuan pelayanan publik pada dasarnya adalah memuaskan masyarakat.
Buku ini ditulis terutama untuk kepentingan para mahasiswa dan akademisi yang memiliki perhatian terhadap upaya perbaikan kualitas pelayanan dari sudut ilmu manajemen. Akan tetapi dalam buku ini juga dirumuskan langkah-langkah praktis dan contoh-contoh konkret, sehingga para praktisi pun dapat menggunakan ini sebagai acuan dalam rangka penyelenggaraan pelayanan.
Buku ini mengetengahkan pengetahuan tentang pelayanan umum, administrasi perkantoran, motif, sikap, dan tingkah laku pelayanan, serta manajemen pelayanan umum mutlak dipahami oleh pimpinan perusahaan, atau siapapun yang bergerak di bidang usaha pelayanan umum.