CD-ROM
Pengelolaan Air Limbah Domestik (Studi Kasus Perda No 2 Tahun 2017 Tentang Pengelolaan Air Limbah Domestik di Sungai Brantas Kecamatan Blimbing Kelurahan Kesatrian Kota Malang) (CD + Cetak)
Air limbah domestik merupakan salah satu permasalahan kota yang kompleks, tapi nyaris terkesampingan dan tidak terkelola apalagi menjadi prioritas oleh publik maupun pemerintah. Bukanlah berarti tidak ada sama sekali perhatian atau penanganan. Namun pengelolaannya masih bisa masih dapat terindentifikasi di selenggarakan dalam pencapaian yang tidak memadai. Kondisi ini terjadi di rw 12 kelurahan kesatrian kecamatan blimbing, kota Malang. Untuk itu saya melakukan penelitian di mana tentang pengelolaan air limbah domestik di kelurahan kesatrian. Tujuan dari penelitian ini adalah mendeskripsikan atau menggambarkan proses Pengelolahan Air Limbah Domestik apakah sudah berjalan dengan baik atau masih dalam proses pelaksanaanya. Penelitian ini menggunakanan metode kualitatif agar penulis dapat menjelaskan secara tertulis dan terinci, dengan menggunakan metode observasi, wawancara, dan dokumentasi yang sudah di lakukan peneliti. Dalam penelitian ini penulis berusaha memberikan jawaban yang sesuai dengan apa yang ada di dalam kenyataan, di kelurahan Kesatrian Kecamatan Blimbing Kota Malang. Hasil penelitian menunjukan bahwa Pengelolahan Air Limbah domestik berdasarkan Perda No. 2 Tahun 2017 di Kelurahan Kesatrian, Kecamatan Blimbing sudah berjalan cukup baik, khususnya bentuk program yang sudah direncanakan oleh DPUPR. Adapun pelaksanaan Pengelolaan air limbah Domestik di kelurahan Kesatrian sendiri menggunakan sitem setempat. Sistem terpusat tidak di gunakan karena beberapa faktor, diantaranya anggaran , lahan yang tidak memadai dan dan faktor lingkungan. Akan tetapi pada kelurahan Kesatrian sendiri program dari DPUPR belum seluruhnya berjalan dengan baik di karenakan masyarakat dari Kelurahan Kesatrian sendiri belum terlalu memahami dengan baik pengelolahan Limbah domestik tersebut, yaitu : masyarakat masih membuang air limbahnya langusng ke sungai, masih tidak menggunakan MCK yang sudah disiapkan dan keswadayaan masyarakat yang sudah dibentuk beium berjalan dengan baik.
Kata Kunci : Pengelolaan Air Limbah Domestik, IPAL
Tidak tersedia versi lain