CD-ROM
Pengaruh Kompensasi Langsung dan Kompensasi Tidak Langsung Terhadap Produktivitas (Studi pada Karyawan Tidak Tetap Bagian Produksi Perusahaan Rokok) (CD + Cetak)
Pemberian kompensasi oleh perusahaan Rokok Gandum Malang dibagi menjadi dua yaitu, kompensasi langsung dan kompensasi tidak langsung. Kompensasi langsung berupa uang gaji atau upah, uang lembur dan bonus. Upah diberikan berdasarkan hasil kerja karyawan dalam menyelesaikan rokok perbatang, sedangkan uang lembur diberikan berdasarkan hasil kerja karyawan yang melewati waktu yang telah ditetapkan oleh perusahaan, dan bonus diberikan oleh perusahaan kepada karyawan apabila perusahaan mengalami kemajuan atau permintaan pelanggan meningkat. Sedangkan kompensasi tidak langsung yang berupa asuransi dan kesehatan kerja, dan tunjangan hari raya. Kesehatan kerja ini diberikan apabila terjadi hal yang tidak diinginkan sewaktu bekerja atau kecelakaan dalam bekerja, sedangkan tunjangan hari raya diberikan setahun sekali menjelang hari raya.
Tujuan dari penelitian ini adalah Untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh variabel kompensasi langsung dan kompensasi tidak langsung secara simultan terhadap produktivitas kerja karyawan tidak tetap pada Perusahaan Rokok Gandum Malang, Untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh variabel kompensasi langsung dan kompensasi tidak langsung secara parsial terhadap produktivitas kerja karyawan tidak tetap pada Perusahaan Rokok Gandum Malang, Untuk mengetahui dan menganalisis variabel mana diantara variabel kompensasi langsung dan kompensasi tidak langsung berpengaruh dominan terhadap produktivitas kerja karyawan tidak tetap pada Perusahaan Rokok Gandum Malang. Jumlah sampel yang akan diambil dalam penelitian ini adalah 80 responden. Teknik analisis data yang digunakan analisis regresi linier berganda.
Berdasarkan hasil uji F, maka dapat diketahui bahwa variabel kompensasi langsung dan kompensasi tidak langsung mempunyai pengaruh secara simultan terhadap produktivitas kerja karyawan Rokok Gandum Malang.
Secara parsial variabel kompensasi langsung dan kompensasi tidak langsung berpengaruh signifikan terhadap produktivitas kerja karyawan Rokok Gandum Malang.
Berdasarkan hasil uji regresi linier berganda, maka dapat diketahui bahwa variabel kompensasi langsung merupakan variabel bebas yang berpengaruh dominan terhadap variabel produktivitas kerja karyawan. Hal ini ditunjukkan dengan nilai Standardized Coefficients Beta variabel kompensasi langsung lebih besar dibandingkan variabel kompensasi tidak langsung.
Kata Kunci : Kompensasi Langsung, Kompensasi Tidak Langsung, Produktivitas
Tidak tersedia versi lain