CD-ROM
Pembentukan Peraturan Daerah yang Partisipatif (Studi di Kota Malang) (CD + Cetak)
Partispasi masyarakat dalam pembentukan peraturan daerah yang partisipatif merupakan suatu hal terpenting dalam menjalankan suatu demokrasi, partisipasi masyarakat disini harus diberikan wadah untuk menampung masukan-masukan yang nantinya bisa dipakai sebagai alasan kuat terbentuknya peraturan daerah. Oleh karena itu masyarakat hendaknya dilibatkan dalam pembentukan peraturan daerah agar mengasilkan sifat yang partisipatif.
Metode penelitian yang digunakan penulis dalam menyusun skripsi ini adalah empiris, yaitu mendeskripsikan hasil data yang diperoleh melalui wawancara. Pendekatan masalah yang digunakan oleh penulis adalah pendekatan yuridis sosiologis dimana penulis mengidentifikasi dan mengkonsepsikan hukum sebagai institusi sosial yang riil dan fungsional dalam sistem kehidupan yang nyata mengenai Pembentukan Peraturan Daerah Yang Partisipatif.
Hasil penelitian ini didapatkan dengan cara mewawancarai anggota dprd, pemerintah kota malang, dan masyarakat yang terlibat langsung mengenai pembentukan peraturan daerah yang partisipatif. Melalui wawancara tersebut didapatkan bahwa setiap pembentukan peraturan daerah pasti melibatkan partisipasi atau keikut sertaan masyrakat walaupun bukan secara umum dikarenakan faktor pendidikan yang menjadi kendala sehingga menimbulkan sifat masyarakat yang tidak sadar akan hukum, partisipasi masyarakat ini sesuai dengan asas keterbukaan yang menjadi acuan dalam pembentukan peraturan daerah yang partisipatif.
Kata Kunci : Pembentukan Peraturan Daerah, Yang Partisipatif
Tidak tersedia versi lain