CD-ROM
Optimalisasi Media Public Relations Pemerintah Kota Mojokerto dalam Meningkatkan Reputasi Sebagai Kota Pelayanan (CD + Cetak)
Government public relations Pemerintah Kota Mojokerto merupakan bagian krusial dalam mensukseskan program Pemerintah dan mempublikasikan program-program Pemerintah guna meningkatkan reputasi. Terlebih lagi apabila program tersebut memiliki tujuan untuk mengembangkan identitas suatu kota (branding), hal tersebut dapat ditempuh Government public relations Pemerintah Kota Mojokerto dengan memanfaatkan media-media yang ada disekitarnya atau bisa juga dengan membuat media sendiri. Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk menjelaskan optimalisasi media-media yang digunakan olehgovernment public relations Pemerintah Kota Mojokerto. Secara khusus ingin mendeskripsikan penggunaan media Public Relations dalam meningkatkan reputasi Kota Mojokerto sebagai Kota Pelayanan.
Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dan pendekatan penelitian yang digunakan adalah pendekatan kualitatif deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Government public relations Pemerintah Kota Mojokerto telah melakukan beragam cara untuk mengoptimalakan media-media yang ada disekitarnya baik cetak, elektronik dan online maupun dengan membuat media sendiri. Dengan begitu reputasi sebagai Kota Pelayanan semakin meningkat dengan pemanfaatan media tersebut.
Dari penelitian tersebut dapat disimpulkan bahwa Pemerintah Kota Mojokerto telah melaksanakan program rutin terkait Kota Pelayanan yang mana dalam hal itu guna meningkatkan reputasi sebagai Kota Pelayanan dan memberi pemahaman kepada masyarakatnya tentang branding Kota Mojokerto dan dalam mengoptimalkan penggunaan media yang ada di sekitarnya, Humas bekerja sama dengan kurang lebih 80 media advetorial baik cetak, elektronik maupun online. Selain itu Humas Pemerintah Kota Mojokerto juga sangat Memperhatikan dan selalu mempertimbangkan kecepatan dan aktualitas informasi, Interaksi di media online, Updating Informasi terkait program atau kegiatan Pemerintah Kota Mojokerto dan memperhatikan jangkauan informasi atau berita yang di unggah melalui media online.
Kata Kunci : Government Public Relations, Media Public Relations, Reputasi, City Branding
Tidak tersedia versi lain