CD-ROM
Strategi Dinas Koperasi dan UKM Kota Kota Malang dalam Pengembangan Sektor Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) (CD + Cetak)
Latar belakang dari penelitian ini adalah dilihat dari kondisi yang ada sekarang bahwa sektor UMKM mampu memberikan lahan pekerjaan bagi tenaga kerja yang belum tertampung dalam dunia kerja. Hal ini lebih ditegaskan lagi dalam penjelasan pasal 3 UU No. 20 Tahun 2008 tentang UMKM disebutkan bahwa Usaha Mikro dan Kecil bertujuan untuk menumbuhkan dan mengembangkan usahanya dalam rangka membangun perekonomian nasional berdasarkan demokrasi ekonomi yang berkeadilan. Namun beberapa permasalahan masih menjadi momok yang dirasakan oleh pelaku usaha untuk merintis atau juga mengembangkan usaha mikro kecil menengah berupa kurangnya pengetahuan, pembinaan, pengalaman dan juga modal. Maka dalam hal ini tugas utama dari Dinas Koperasi dan UKM Kota Malang melaksanakan kewenangan otonomi daerah berupa desentralisasi di bidang koperasi dan UKM.
Tujuan dilaksanakan penelitian ini adalah untuk menganalisis strategi pengembangan sektor UMKM di Dinas Koperasi dan UKM Kota Malang.
Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif, penelitian ini dilaksanakan di Kantor Dinas Koperasi dan UKM Kota Malang Jl. Panji Suroso No. 18 Kecamatan Blimbing. Penelitian ini dilakukan melalui wawancara dengan narasumber serta pencatatan dokumen dan observasi.
Berdasarkan hasil penelitian di atas maka dapat di simpulkan Strategi Dinas Koperasi dan UKM Kota Malang dalam pengembangan sektor usaha mikro,kecil dan menengah (UMKM) sudah berjalan dengan baik dengan dilihat dari upaya yang telah di lakukan oleh Dinas koperasi dan UKM Kota Malang.Begitu banyak upaya yang dilakukan seperti : pelatihan dan pendampingan,bantuan pemasaran,mengikut sertakan dalam kegiatan pameran yang bertujuan meningkatkan kualitas dari produk-produk UMKM.
Kata kunci : Strategi, Dinas Koperasi, pendamping,Pengembangan dan UMKM
Tidak tersedia versi lain