CD-ROM
Analisis Common Size Dan Rasio Keuangan Untuk Menilai Kinerja Keuangan Perusahan Telekomunikasi Pada Bursa Efek Indonesia Periode 2016-2018 (CD + Cetak)
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui kinerja keuangan pada perusahaan Telekomunikasi yang terdaftar di BEI yaitu PT XL Axiata Tbk, PT Smartfren Telecom Tbk, PT Indosat Tbk dan PT Telekomunikasi Indonesia Tbk dari tahun 2016-2018 dengan menggunakan analisis common size dan analisis rasio keuangan. Metode penelitian yang digunakan adalah dengan menggunakan pendekatan deskriptif dan data yang digunakan adalah data kuantitatif dengan jenis data sekunder. Teknik analisis yang digunakan adalah dengan menyusun laporan keuangan common size, menghitung rasio keuangan dan melakukan analisis common size dan analisis rasio keuangan yaitu rasio likuiditas, rasio aktivitas, rasio solvabilitas dan rasio profitabilitas. Hasil yang dicapai adalah mengetahui kinerja keuangan perusahaan Telekomunikasi yang terdaftar di BEI yaitu PT XL Axiata Tbk yang cukup baik, PT Smartfren Telecom Tbk yang masih kurang baik, PT Indosat Tbk yang baik dan PT Telekomunikasi yang sangat baik.
Kata kunci : analisis common size, analisis laporan keuangan, analisis rasio keuangan.
Tidak tersedia versi lain