CD-ROM
Pengaruh Variasi Katalis Terhadap Nilai Kekerasan dan Struktur Mikro Material Baja Karbon Rendah Pada Proses Pack Carburizing (CD + Cetak)
Proses pack carburizing ini bertujuan untuk meningkatkan kekerasan pada lapisan permukaan baja sehingga diperoleh baja yang memiliki permukaan keras. Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui perbedaan nilai kekerasan dan struktur mikro pada baja karbon rendah akibat variasi katalis pada proses pack carburizing. Variasi katalis yang digunakan adalah 1) cangkang telur, 2) natrium karbonat, dan 3) barium karbonat dengan presentase campuran katalis sebesar 18% dan arang batok kelapa 82% dari berat keseluruhan 500 gram dengan dimensi spesimen uji 19mm x 10mm. Proses pack carburizing dilakukan pada suhu pemanasan 850 0C dengan waktu penahanan 3 jam menggunakan pendinginan oli SAE 40. Hasil uji kekerasan material proses pack carburizing dengan variasi jenis katalis didapatkan rata – rata kekerasan untuk raw material adalah 75,6 HRB. Sedangkan dengan penambahan katalis cangkang telur diperoleh kekerasan sebesar 87,42 HRB, katalis natrium karbonat sebesar 98,1 HRB dan katalis barium karbonat sebesar 98,9 HRB. Dengan demikian maka nilai kekerasan yang paling tinggi terdapat pada jenis katalis barium karbonat dengan peningkatan sebesar 23,3 HRB dari kekerasan sebelum dilakukan proses pack carburizing. Pada pengamatan struktur mikro dengan nilai kekerasan paling tinggi yaitu barium karbonat, terlihat unsur perlit lebih mendominasi dari unsur ferit
Kata kunci : Pack carburizing, cangakang telur, kalsium karbonat, barium karbonat,, nilai kekerasan
Tidak tersedia versi lain