CD-ROM
Strategi Customer & Community Satisfaction Dalam Meningkatkan Citra Produk dan Perusahaan (CD + Cetak)
Dengan semakin ketatnya persaingan antara produsen sepeda motor, membuat Yamaha semakin gencar untuk memproduksi motor dengan inovasi baru pada teknologi mesin sampai desain yang semakin stylish. Semakin berkembangnya teknologi informasi di Indonesia memudahkan masyarakat untuk mengakses informasi dan mengakibatkan produsen harus cermat dalam melakukan strategi pemasaran, karena customer semakin selektif dalam memilih produk. Yamaha perlu memberikan perhatian lebih pada citra dan produk. Hal ini yang membuat Yamaha membentuk tim khusus yaitu Customer & Community Satisfaction (CCS) yang terjun kelapangan untuk menangani masalah publik internal dan eksternal, melakukan survey customer, memberikan support dan controlling pada aktivitas Marketing dan Promosi. Selain itu CCS juga harus mampu mempertahankan citra yang baik agar customer tetap puas pada product,service yang diberikan oleh Yamaha Malang.
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana Strategi Customer and Community Satisfaction (CCS) Dalam Meningkatkan Citra Produk dan Perusahaan Pada PT. Roda Sakti Surya Megah.
Adapun penelitian ini dilakukan dengan menggunakan metode penelitian deskriptif kualitatif. Untuk bisa mendapatkan data mengenai strategi – strategi Customer & Community Satisfaction (CCS), peneliti menggunakan teknik observasi, wawancara, dan melalui kajian kepustakaan dari data – data yang dimiliki oleh Customer & Community Satisfaction (CCS) Yamaha Malang. Lokasi Penelitian pada Customer and Community Satisfaction (CCS) PT Roda Sakti Surya Megah. Yang beralamat di Jln. A.Yani 20 A-B Blimbing menjadi satu dengan Blimbing Motor yang berperan sebagai Main Dealer Branch Malang.
Hasil dari penelitian ini adalah Kegiatan Customer & Community Satisfaction (CCS) dalam meningkatkan citra produk dan perusahaan adalah dengan menjalin customer relationship, diantaranya dengan jalan mengadakan event, sponsorship, dan kegiatan test ride
Kata kunci : Marketing Public Relations, Kualitas Pelayanan, Customer Relationship, Brand Image
Tidak tersedia versi lain