CD-ROM
Partisipasi Masyarakat Dalam Program Perencanaan Pembangunan (Studi Implementasi Kebijakan Pemerintahan Daerah) Berdasarkan UU No 25 Th 2004 Di Kelurahan Pisang Candi Kota Malang (CD + Cetak)
Partispasi keterlibatan mayarakat pada perencanaan pembangunan merupakan faktor terpenting dalam upaya mendorong dan mempercepat proses pembangunan, Hal ini di lakukan pemerintah mulai dari proses perencanaan, pelaksanaan, pengawasan, pertanggungjawaban. Akan tetapi dalam penelitian skripsi ini, penulisan juga menemukan beberapa hal penting terkait dengan keterlibatan/partisipasi masyarakat dalam prosees pembangunan di kelurahan pisangcandi. Disini penulis menemukan keterlibatan/partisipasi masyarakat masih belum terlihat signifikan. Kurangnya kesadaran dari masyarakat tekait pentingnya keterlibatan dalam proses pembangunan. Keterlibatan masyarakat kelurahan Pisangcandi masih pada tahap perencanaan dan pelaksanaan dan itupun belum begitu maksimal dan di samping itu juga, dalam proses pengawasan pembangunan, peran masyarakat seakan tidak terlihat.
Dari penelitian yang di lakukan oleh peneliti di temukan beberapa hal penting terkait implementasi dari pelaksanaan pembangunan di kelurahan pisangcandi .dalam pelaksanaan pembangunan tersebut pemerintah kelurahan setempat betul – betul melihat kebutuhan masyarakat kelurahan pisangcandi. Permasalahan seperti lemahnya sumber daya manusia memang menjadi perhatian khusus bagi pemerintah kelurahan Pisangcandi. Dalam menangani hal tersebut, pemerintah dan seluruh elemen yang terkait di dalamya membuat suatu kebijakan dimana memberikan pelatihan – pelatihan yang dalam hal ini di harapkan mampu memberikan dampak positif dalam pengembangan usaha dari masyarakat pisangcandi itu sendiri.
Kata kunci : Partisipasi, perencanaan Pembangunan Kelurahan.
Tidak tersedia versi lain