CD-ROM
Upaya Peningkatan Kinerja Aparatur Sipil Negara(ASN) (Studi Peningkatan Kinerja Di Dinas Perindustrian Bidang Industri Logam Mesin Tekstil Dan Aneka (ILMETA) Dan Industri Alat Transportasi Dan Telematika (IATT) Kota Malang) (CD + Cetak)
Sebagai ilustrasi untuk mengambarkan kinerja Aparatur Sipil Negara (ASN)
yang sesuai penelitian akan dilaksanakan Dinas Perindustrian bidang ILMETTA
dan difokuskan pada kinerja ASN, beberapa permaslahan yang menjadi
permasalahan dalam hal kinerja ASN, sebagai berikut: kedisiplinan ASN yang
kurang dan pelayanan yang kurang dalam hal pembinaan terhadap masyarakat
untuk menumbuhkan kawasan Industri Kecil Menengah (IKM) di Kota Malang,
maka perlu upaya peningkatan kinerja ASN dalam menunjang konstribusi Dinas
Perindustrian Bidang ILMETTA Kota Malang.
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui dan mengklarifikasi
kinerja seperti mengetahui upaya peningkatan kinerja Dinas Perindustrian Bidang
Industri, Logam, Mesin, Tekstil dan Aneka (ILMETA) & Industri Alat Transportasi
dan Telematika (IATT) dalam mencapai tujuan dan sasaran, Kota Malang sendiri
merupakan daerah industri dan memiliki potensi besar dibidang perindustrian mulai
dari potensi sumber daya manusianya hingga potensi sumber daya alamnya namun
sedikit sekali industri yang tumbuh khususnya di Kota Malang. Kinerja Aparatur
Sipil Negara (ASN) perlu ditingkatkan mengingat Kota Malang mampu menjadi
pelopor Kota Industri di Jawa Timur.
Peneliti menggukan metode penelitian kualitatif supaya penelitian ini
mendapat pemahaman dari waktu ke waktu sebagaimana bentuk kinerja yang telah
diterapkan, metode ini dipilih untuk menggambarkan keadan yang obyektif pada
saat penelitian berlangsung, penelitian ini mempermudah peneliti dalam
mendapatkan data dan mengumpulkannya kedalam sebuah instrumen yang
nantinya meperoleh hasil rumusan dan analisa terhadap perilaku dilapangan,
penelitian dilakukan melaui pendekatan yang strategis dan interaktif dalam
memahami fenomena di Dinas Perindustrian Kota Malang.
Untuk itu sebagai dugaan awal peneliti harus menggunakan hipotesis yang
akan memberikan jawaban sementara mengenai hasil penelitiannya. Mengenai
upaya peningkatan kinerja Aparatur Sipil Negara (ASN) mengenai penunjang
kinerja Dinas perindustrian telah memberikan yang terbaik kepada pegawai dan
xvi
masyarakat dalam pelayanan yang baik. Kualitas pelayana berada pada kinerja
pegawai yang maksimal dapat memberikan luaran serta pembinaan yang tepat
sesuai visi dan misi Dinas Perindustrian.
Tidak tersedia versi lain