Text
Profesionalisme Jurnalis Dalam Memproduksi Acara Cakrawala Di BBS TV Surabaya (Perihal Tentang Pemelihan Calon Gubernur Jatim Th 2018-2023) (CD + Cetak)
Sebagai sebuah ilmu, jurnalistik terbilang masih baru dibandingkan dengan ilmu-ilmu lainnya yang sudah ada sejak jaman dahulu kala. Namun, jika dipandang sebagai sebuah proses atau kegiatan sosial yang dilakukan manusia, maka jurnalistik sudah ada seiring peradaban manusia. Dalam prakteknya, berbicara dan berpendapat memang berkaitan dengan sejarah pertumbuhan pers. Pers lahir dari sejarah perjuangan manusia tentang kebebasan berbicara dan berpendapat. Sejarah pers membuktikan begitu besarnya peranan media dalam menjunjung tinggi hak dan kebebasan berbicara setiap anggota masyarakat. Pada perjalanan selanjutnya, hingga saat ini, pers tetap dipandang sebagai kekuatan moral yang mampu menggerakan semangat demokrasi, mendukung atau menumbangkan kekuasaan ; memenangkan atau mengalakan kepentingan kepentingan. Kebebasan pers pada akhirnya menjadi fasilitas untuk menunjukan adanya keterkaitan yang kuat antara kebebasan tersebut dan kebebasan lainnya, seperti kebebasan berbicara, berkumpul, dan berpendapat. Pers diberi kebebasan mencari, mengolah serta menyebarkan berita yang sesuai dengan kode etik jurnalistik untuk menjaga integritasnya. Penelitian ini bertujuan untuk melihat penerapan kode etik jurnalistik
Jenis penelitian yang digunakan dalam pelaksanaan penelitian adalah jenis penelitian kualitatif, yaitu jenis penelitian yang mengandalkan wawancara dan pengamatan dalam pengumpulan data di lapangan. Penelitian kualitatif bertujuan untuk mendapatkan pemahaman yang sifatnya umum terhadap kenyataan sosial dari perspektif partisipan.
Tim redaksi BBS TV Surabaya dalam melaksanakan tugas dan kewajiban di lapangan telah bertugas memenuhi kriteria yang jurnalis lakukan pada umumnya yaitu menjunjung tinggi kode etik jurnalistik sebagai pedoman dalam bekerja dan beretika profesional. Pedoman yang dimiliki oleh jurnalis BBS TV sebagai tameng dalam mencari berita adalah netral, tidak berpihak, serta mengedepankan kepentingan masyarakat dan menjunjung tinggi kode etik jurnalistik
Kata Kunci :Jurnalistik, Broadcasting, Kode Etik Jurnalistik
Tidak tersedia versi lain