Text
Analisis pengaruh harga citra merek terhadap loyalitas merek indomie (CD + Cetak)
Pangan merupakan salah satu kebutuhan primer bagi makhluk hidup. Makhluk hidup mendapat kan sumber energi untuk menjalankan kegiatan sehari-harinya dari makanan yang di konsumsi. salah satu makan yang dikonsumsi adalah mie instan. Mie instan yaitu makanan siap saji yang menjadi salah satu makan yang tidak butuh waktu lama untuk memasaknya, sehingga banyak yang memilih mie instan sebagai salah satu makanan pilihan, termasuk mahasiswa yang bertempat tinggal di kos Dusun Sumber Serah Malang. dimana salah satu mie instan favorit mahasiswa tersebut adalah merek indomie.
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah Harga dan Citra Merek mempengaruhi Loyalitas secara simultan maupun secara parsial, dan variabel mana yang lebih mempengaruhi tingkat loyalitas apakah Harga atau Citra Merek.
Metode yang di gunakan dalam penelitian ini adalah kuantitatif. Penelitian kuantitatif adalah Menurut Sugiyono (2013:13) metode penelitian kuantitatif dapat diartikan sebagai metode yang berlandaskan pada filsafat positivisme, metode ini digunakan untuk meneliti populasi dan sampel, dengan teknik pengambilan sampel secara random dan pengumpulan data menggunakan instrument penelitian, dengan tujuan untuk menguji hipotesis yang telah ditetapkan.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwasanya variabel Harga, Citra Merek secara bersama-sama (simultan) saling berpengaruh terhadap loyalitas Indomie, secara Parsial variabel harga dan citra merek berpengaruh positif dan signifikan terhadap loyalitas. Dari antara dua Variabel Harga dan variabel Citra Merek, yang lebih dominan adalah variabel harga yang berpengaruh terhadap Loyalitas.
Adapun kesimpulan serta saran dari penelitian ini adalah agar perusahaan Indofood meningkatkan lagi produk yang dimiliki dengan terus melakukan inovasi-inovasi baru dan selalu menjaga apa yang sudah menjadi keyakinan oleh konsumen dalam memilih produk indomie, dan memberikan masukan kepada perusahaan supaya selalu memciptakan produk yang bisa melengkapi kebutuhan pangan masyarakat.
Kata kunci : Harga, Citra Merek dan Loyalitas.
Tidak tersedia versi lain