CD-ROM
Hubungan Antara Kesepian dengan Kenakalan Remaja pada SMP Kartini Yasri di Malang (CD + Cetak)
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara kesepian dengan kenakalan remaja pada SMP KARTINI YASRI di Malang. Pendekatan penelitian ini bersifat kuantitaif dengan menggunakan teknik analisa data product moment, sedangkan pengambilan sampel menggunakan teknik non probability Sampling yang di pilih yaitu dengan sampel jenuh. Subyek dalam penelitian ini adalah siswa SMP KARTINI YASRI. Jumlah sampel sebanyak 42 siswa. Alat ukur untuk mengumpulkan data menggunakan skala kenakalan remaja dan skala kesepian. Skala kenakalan remaja terdiri dari 45 aitem (dengan reliabilitas = 0,734) dan skala kesepian terdiri dari 47 aitem (dengan reliabilitas =0,818). Berdasarkan analisis data yang dilakukan diperoleh nilai koefisien korelasi (rxy) 0,530 dengan p = 0,000 (p< 0,05). Dari hasil tersebut menunjukan bahwa terdapat hubungan positif dan signifikan antara variabel kenakalan remaja dengan variabel kesepian.
Tidak tersedia versi lain