CD-ROM
Pengaruh gaya kepemimpinan manajer terhadap loyalitas karyawan PT.MNP Surabaya (CD + Cetak)
Pada dasarnya, kepemimpinan merupakan kemampuan pemimpin untuk mempengaruhi karyawan dalam organisasi atau perusahaan. Pemilihan gaya kepemimpinan yang diterapkan oleh seorang pemimpin dalam sebuah perusahaan akan sangat menentukan perkembangan perusahaan. Kepemimpinan merupakan prediktor penting loyalitas pada sebuah perusahaan. Tujuan dari penelitian ini untuk menganalisis pengaruh persepsi karyawan mengenai gaya kepemimpinan manajer dan pengaruhnya terhadap loyalitas karyawan PT. MNP Surabaya. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan subjek menggunakan metode non-probability sampling sebanyak 30 orang karyawan PT. MNP Surabaya. Analisi data menggunakan analisis data regresi linier. Hasil dari penelitian ini dapat diketahui bahwa persepsi gaya kepemimpinan manajer berpengaruh terhadap loyalitas karyawan dengan nilai statistik yang dihasilkan sebesar 44,8%.
Tidak tersedia versi lain