CD-ROM
Pengaruh struktur modal dan likuiditas terhadap profitabilitas sub sektor farmasi (CD + Cetak)
Perusahaan yang sehat akan menarik bagi stakeholder, baik itu pemilik, investor, manajemen dan pihak lainnya. Rasio ini juga merupakan ukuran yang menunjukkan kemampuan perusahaan dalam melakukan peningkatan penjualan dan menekan biaya-biaya yang terjadi. Selain itu juga, rasio ini juga menunjukkan kemampuan perusahaan dalam memanfaatkan seluruh dana yang dimiliki untuk mendapatkan keuntungan maksimal. Dalam memperhatikan tingkat rasio profitabilitas perusahaan juga harus memperhatikan rasio solvabilitas atau struktur modal. Karena rasio struktur modal yang cenderung tinggi akan sangat berdampak terhadap profitabilitas. Semakin besar rasio struktur modal atau solvabilitasnya maka tingkat profitabilitasnya akan cenderung menurun.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh struktur modal terhadap profitabilitas perusahaan dan untuk mengetahui pengaruh likuiditas terhadap profitabilitas perusahaan. Jenis penelitian yang digunakan peneliti yaitu jenis kuantitatif. Pada penelitian ini teknik pengambilan sampel dilakukan dengan cara purposive sampling. Adapun proses pengambilan sampel didasarkan pada beberapa kriteria yakni: Perusahaan yang menerbitkan laporan keuangan selama 5 tahun berturut-turut, yaitu dari tahun 2011-2015. Teknik analisis menggunakan analisis regresi berganda.
Hasil analisis menunjukkan bahwa struktur modal yang diproksikan dengan debt to equity ratio tidak berpengaruh terhadap profitabilitas perusahaan, yang berarti bahwa tinggi rendahnya debt to equity ratio tidak berdampak pada tinggi rendahnya profitabilitas perusahaan. Likuiditas yang diproksikan dengan current ratio berpengaruh signifikan terhadap profitabilitas perusahaan, yang berarti bahwa peningkatan current ratio akan diikuti dengan peningkatan profitabilitas perusahaan. Struktur modal dan likuiditas secara simultan berpengaruh signifikan terhadap profitabilitas perusahaan
Tidak tersedia versi lain