CD-ROM
Analisis pengendalian likuiditas untuk meningkatkan profitabilitas pada PT.Semen Gresik persero Tbk. (CD + Cetak)
Dalam menjalankan usahanya PT. Semen Gresik (persero) Tbk tidak terlepas dari masalah keuangan, karena berhasil tidaknya perusahaan tergantung pada kondisi keuangan perusahaan yang disusun dalam laporan keuangan. Kondisi keuangan perusahaan disajikan dalam bentuk laporan keuangan. Untuk mengukur dan menilai sejauh mana kemajuan atau kemunduran PT. Semen Gresik (persero) Tbk dalam menjalankan operasinya maka perlu diadakan analisa laporan keuangannya. Ukuran yang sering digunakan dalam analisa keuangan ialah rasio keuangan. Dengan menganalisis rasio keuangan dapat membantu para pelaku bisnis dan pihak pemerintah dalam mengevaluasi keadaan keuangan perusahaan masa lalu, sekarang, dan memproyeksikan hasil atau laba yang akan datang.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengendalian likuiditas guna meningkatkan Profitabilitas PT. Semen Gresik (persero)Tbk. Penelitian ini adalah penelitian deskriptif kuantitatif. Teknik analisis data yang digunakan yaitu deskriptif kuantitatif, dengan menggunakan analisa rasio likuiditas dan profitabilitas.
Berdasarkan hasil analisis, menunjukkan bahwa dalam rasio likuiditas yang diukur dengan menggunakan current ratio, quick rasio, dan cash rasio menunjukkan bahwa PT. Indocement Tunggal Prakarsa, Tbk memiliki tingkat likuiditas yang paling baik. Sedangkan pada PT. Semen Gresik, Tbk memiliki tingkat likuiditas yang sedang. Pada PT. Holcim Indonesia, Tbk memiliki tingkat likuiditas kurang baik. Rasio profitabilitas yang diukur dengan return on equity dan Return On Asset menunjukkan bahwa PT. Semen Gresik, Tbk memiliki tingkat profitabilitas yang paling baik. Sedangkan PT. Indocement Tunggal Prakarsa, Tbk memiliki tingkat profitabilitas yang sedang. Pada PT. Holcim Indonesia, Tbk memiliki tingkat profitabilitas yang kurang baik. Tujuan utama dalam suatu perusahaan yaitu untuk mencapai kemakmuran, untuk mencapai tujuan itu salah satunya dengan selalu memaksimalkan labanya. Oleh karena itu, setiap perusahaan pasti bertujuan untuk mencari profitabilitas yang tinggi. Perusahaan juga harus memiliki likuiditas untuk memenuhi kewajiban-kewajiban. Likuiditas ini mempunyai hubungan yang erat dengan profitabiltas, karena likuiditas memperlihatkan tingkat ketersediaan modal kerja yang dibutuhkan dalam aktivitas operasional. Semakin tinggi likuiditas semakin rendah profitabilitas dan sebaliknya semakin rendah likuiditas semakin tinggi profitabilitasnya.
Tidak tersedia versi lain