CD-ROM
Analisis laporan arus kas untuk menilai efektivitas kinerja keuangan perusahaan (studi pada perusahaan perkebunan kelapa sawit yang terdaftar di BEI) (CD + Cetak)
Penilaian kinerja keuangan sangat perlu dilakukan untuk mengetahui prestasi atau keberhasilan suatu perusahaan atas berbagai aktivitas yang dilakukan dalam mendayagunakan sumber keuangan yang tersedia. Tujuan dilakukannya penelitan ini adalah untuk menganalisis laporan arus kas untuk menilai efektivitas kinerja keuangan pada perusahaan perkebunan kelapa sawit.
Sampel dalam penelitian adalah perusahaan perkebunan kelapa sawit yang go public di Bursa Efek Indonesia yang terdiri dari PT. Astra Agro Lestari Tbk, PT. Eagle High Plantation Tbk, PT. Gozco Plantations Tbk, PT. Jaya Agra Wattie Tbk, PT. PP London Sumatra Indonesia Tbk, PT. Provident Agro Tbk, PT. Sampoerna Agro Tbk, PT. Salim Ivomas Pratama Tbk, PT. Sinar Mas Agro Resources and Technology Tbk, PT. Tunas Baru Lampung Tbk, PT. Bakrie Sumatera Plantations Tbk. Selama tahun 2012-2016. Penelitian ini menggunakan metode analisis rasio arus kas. Rasio yang digunakan dalam penelitian ini adalah rasio arus kas operasi (AKO), rasio cakupan kas terhadap bunga (CKB), rasio cakupan kas terhadap utang lancar (CKUL), rasio pengeluaran modal (PM), rasio total utang (TU) dan arus kas bersih bebas (AKBB).
Berdasarkan hasil analisis rasio laporan arus kas menunjukkan bahwa PT. PP London Sumatra Indonesia Tbk memiliki kinerja keuangan terbaik dibandingkan dengan perusahaan sejenis lainnya yang diteliti sedangkan perusahaan yang memilki kinerja kurang baik adalah PT. Gozco Plantations Tbk
Tidak tersedia versi lain