CD-ROM
Analisis faktor-faktor yang mempengaruhi price earning ratio saham-saham perusahaan industry consumer goods (CD)
Pasar saham merupakan indikator kemajuan ekonomi suatu Negara dan untuk mendukung pembangunan ekonomi negara bersangkutan . Berbagai peran pasar modal di negara yang sebagai fasilitas untuk melakukan interaksi antara pembeli dan penjual untuk menentukan harga saham. salah satu alat analisis dalam penilaian dari harga saham adalah Price Earning Ratio ( PER ) .
Penelitian ini bertujuan untuk menguji secara empiris yaitu menganalisis faktor-faktor yang mempengaruhi Price Earning Ratio saham-Saham perusahaan Industry Consumer Goods. Periode yang digunakan dalam penelitian ini adalah 5 (lima) tahun, yaitu mulai dari tahun 2010 sampai dengan tahun 2014.
Penelitian ini merupakan penelitian ex post facto dengan menggunakan metode kuantitatif. Sampel dalam penelitian ini diperoleh dengan metode purposive sampling. Berdasarkan kriteria yang ada, didapatkan 6 perusahaan yang menjadi sampel penelitian. Teknik analisis data yang digunakan adalah regresi linier berganda.
Berdasarkan hasil analisis data, dapat disimpulkan bahwa Current Ratio tidak berpengaruh terhadap Price Earnings Ratio, dibuktikan dengan nilai koefisien -0,409 pada nilai signifikansi 0,890, sehingga hipotesis pertama ditolak. Debt to Equity Ratio tidak berpengaruh terhadap Price Earnings Ratio, dibuktikan dengan nilai koefisien 1,402 pada nilai signifikansi 0,790, sehingga hipotesis kedua ditolak. Dividend Payout Ratio tidak berpengaruh terhadap Price Earnings Ratio, dibuktikan dengan nilai koefisien 6,286 pada nilai signifikansi 0,487, sehingga hipotesis yang ketiga juga ditolak., Return On Equity tidak berpengaruh terhadap Price Earnings Ratio, dibuktikan dengan nilai koefisien -7,649 pada nilai signifikansi 0,440, sehingga hipotesis keempat ditolak, Current Ratio, Debt To Equity Ratio, Dividend Payout Ratio, dan Return On Equity tidak berpengaruh terhadap Price Earnings Ratio, hal ini dibuktikan dengan nilai F hitung sebesar 0,223 dengan signifikansi sebesar 0,923.
Kata Kunci: Price Earning Ratio, Current Ratio, Debt to Equity Ratio, Dividend Payout Ratio, dan Return On Equity
Tidak tersedia versi lain