Text
Analisis Regresi Terapan: Teori, Contoh Kasus, dan Aplikasi dengan SPSS
Analisis Regresi Terapan
Teori, Contoh Kasus, dan Aplikasi dengan SPSS
Analisis regresi merupakan salah satu metode statistika yang sering digunakan dalam penelitian. Buku ini hadir untuk memenuhi kebutuhan buku analisis regresi yang lengkap dan komprehensif, mulai kajian teoretis statistika matematika, contoh kasus yang penyelesaiannya dilakukan secara manual, sampai pada analisisdata menggunakan IBM SPSS 20.0. Buku ini dapat digunakan sebagai buku teks untuk matakuliah Analisis Regresi pada Program Studi Matematika dan Statistika. Selain itu buku ini juga dapat digunakan sebagai buku acuan berbagai displin ilmu, khususnya bagi pengguna yang sedang melakukan penelitian baik untuk skripsi, thesis, disertasi, maupun penelitian kwantitatif lain yang proses analisis datanya menggunakan analisis regresi.
buku ini terdiri atas bab:
. Bab 1 merupakan pengatar analisis regresi dan pengantar software SPSS
. Bab 2 membahas analisis regresi sederhana.
. Bab 3 berisi analisis korelasi biasa maupun korelasi parsial. Bab 2 dan bab 3 ini merupakan dasar untuk memahami.
. Bab 4 tentang analisis regresi berganda yang pembahasannya sampai pada analisis regresi berganda yang disajikan dalam bentuk matriks serta analisis berganda yang menggunakan variabel dummy.
. Bab 5 Membahas pemilihan model regresi terbaik.
. Bab 6 Membahas beberapa penyimpangan dalam analisis regresi. Jika Bab 2, 4, 5, dan 6 ruang lingkupnya adalah analisis regresi linear, maka
. Bab 7 membahas analisis regresi nonlinear sederhana.
Tidak tersedia versi lain