Text
Pengaruh Earning PER SHARE [EPS] dan DIVIDEN PER SHARE [DPS] terhadap harga saham pada perusahaan perbankan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia [ BEI]
Skripsi ini berjudul “Pengaruh Earning Per Share (EPS) Dan Dividend Per Share (DPS) Terhadap Harga Saham Pada Perusahaan Perbankan Yang Terdaftar Dibursa Efek Indonesia (BEI)”.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh earning per share dan dividend per share terhadap harga saham pada perusahaan perbankan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2008-2011. Adapun perusahaan yang digunakan sebagai sampel sebanyak 6 perusahaan perbankan, sedangkan Teknik analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah regresi linier berganda, dan Uji F, uji t untuk membuktikan kebenaran hipotesis yang digunakan.
Berdasarkan hasil analisis dan pembahasan yang telah dilakukan, maka dapat ditarik kesimpulan bahwa Variabel earning per share (EPS) dan Dividen Per Share (DPS) secara simultan berpengaruh terhadap harga saham pada perusahaan perbankan yang terdaftar di BEI. Sedangkan secara parsial Variabel earning per share (EPS) berpengaruh signifikan terhadap harga saham pada perusahaan perbankan yang terdaftar di BEI, sedangkan untuk Dividen Per Share (DPS) berpengaruh tidak signifikan terhadap harga saham pada perusahaan perbankan yang terdaftar di BEI.
Tidak tersedia versi lain