CD-ROM
Tinjauan Pemisah Arah Permanen Terhadap Arus Lalu Lintas (Studi Kasus Sepanjang Pemisah Arah Permanen) Di Jalan Kawi Malang (+ Cetak)
Untuk menunjang pertumbuhan ekonomi, pemerintah harus menyediakan sarana dan prasarana yang berguna demi kelancaran pertumbuhan ekonomi tersebut. Kota Malang dalam beberapa tahun terakhir mengalami perkembangan ekonomi yang luar biasa. Salah satu indikator yang membuktikannya adalah munculnya berbagai pusat perbelanjaan di kota Malang dengan skala yang variatif. Jalan Kawi merupakan salah satu jalan yang ada di Kota Malang, dimana pada jalan ini terdapat salah satu dari pusat perbelanjaan yang ada di kota Malang yaitu MOG (Mall Oliympic Garden) yang merupakan tempat penjualan barang yang cukup padat dikota Malang. Dengan berdirinya MOG maka akan menimbulkan bangkitan/tarikan kendaraan pada Jalan Kawi dan akan menambah volume lalu lintas.
Untuk menganalisi permasalahan lalu lintas pada ruas Jalan Kawi Malang, menggunakan metode Analisa berdasarkan MKJI 1997. Dalam mendukung analisa tersebut dilakukan survei untuk memperoleh data primer dan data sekunder, berupa data geometrik jalan, data volume lalu lintas, data kecepatan kendaraan dan informasi yang terkait dari internet.
Dari hasil analisa dengan menggunakan MKJI 1997, diperoleh pada ruas jalan arah A volume lalu lintas tertinggi sebesar 1197 SMP/ jam terjadi pada hari Senin pukul 17.00-18.00 WIB. Pada ruas jalan arah B volume lalu lintas tertinggi sebesar 913 SMP/jam terjadi pada hari Senin pukul 17.00-18.00 WIB. Kapasitas total untuk dua arah dengan pemisah arah adalah 6011 SMP/jam, sedangkan untuk kapasitas total dua arah tanpa pemisah adalah 5466 SMP/jam,dengan mengalami kenaikan sebesar 545 SMP/jam. Perbedaan kapasitas tersebut dipengaruhi oleh pemisah arah tersebut. Pada ruas jalan Kawi total dua arah mencapai derajat kejenuhan 0,35 sedangkan derajat kejenuhan tanpa pemisah arah adalah 0,39. Berdasarkan MKJI tahun 1997, dengan derajat kejenuhan mencapai 0,35 belum melampaui nilai derajat kejenuhan yang ditetapkan yaitu 0,5.
Kata kunci : Volume Lalu Lintas, MKJI, Derajat Kejenuhan, Kapasitas Jalan
Tidak tersedia versi lain