CD-ROM
Pengaruh Komunikasi Lisan (Word Of Mounth Communication) Terhadap Keputusan Pembelian (Studi Pada KOnsumen Di Warung Lalapan Mar Par) (+ Cetak)
Salah satu strategi pemasaran yang selalu menjadi fenomena yang menarik untuk dibicarakan adalah Word of mouth atau biasa disebut dengan promosi dari mulut ke mulut. Beberapa pemasar mempunyai pandangan skeptis dan memandang rendah promosi semacam ini, karena seringkali promosi ini membutuhkan opinion leaders yang sulit ditemui. Selain itu WOM cenderung lebih sulit dikontrol. Padahal WOM bisa jadi lebih efektif dibandingkan iklan untuk menarik minat konsumen. Bentuk komunikasi yang dilakukan oleh manusia adalah komunikasi dari mulut ke mulut (word of mouth). Proses ini digunakan untuk bertukar informasi, memberikan komentar maupun bentuk informasi lainnya. Melalui word of mouth dapat membantu konsumen untuk mengetahui berbagai macam informasi rumah makan yang menjadi kegemaran dari individu yang kemudian dari individu ini akan meyebarkan informasi kepada orang yang ditemui. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui: Untuk mengetahui ada pengaruh komunikasi lisan (word of mouth communication) terhadap keputusan pembelian (Studi Pada Konsumen di Warung Mak Par).
Hubungan atau tidak ada hubungan bagaimana arah hubungan tersebut dan seberapa besar hubungan tersebut. Secara statistik penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif yaitu pendekatan penelitian dengan cara pengumpulan data empiris, untuk menguji hipotesis yang ada. Teknik analisis yang digunakan adalah : validitas dan reliabilitas, uji regresi sederhana, uji t.
Koefisien korelasi menunjukkan bahwa terdapat hubungan yang sedang dan searah antara pengaruh komunikasi lisan (word of mouth communication) secara parsial berpengaruh signifikan terhadap terhadap keputusan pembelian (Studi Pada Konsumen di Warung Mak Par). Hubungan ini dapat dikategorikan kuat, sebagaimana diketahui bahwa suatu hubungan dikatakan sempurna jika koefisien korelasinya mencapai angka 100%. Hal ini menunjukkan adanya dampak yang positif antara pengaruh komunikasi lisan (word of mouth communication) secara parsial berpengaruh signifikan terhadap terhadap keputusan pembelian (Studi Pada Konsumen di Warung Mak Par). Hasil analisa regresi linier sederhana di atas, dapat diketahui nilai koefisien determinasi (R square). Angka ini menunjukkan bahwa variabel pengaruh komunikasi lisan (word of mouth communication) secara parsial berpengaruh signifikan terhadap terhadap keputusan pembelian (Studi Pada Konsumen di Warung Mak Par) dapat menjelaskan variasi atau mampu memberikan kontribusi terhadap variabel komunikasi lisan (word of mouth communication) di Warung Mak Par disebabkan oleh variabel lain yang tidak dimasukkan dalam penelitian. Hal ini berarti variabel komunikasi lisan (word of mouth communication) merupakan variabel yang mewakili signifikan dampaknya terhadap keputusan pembelian (Studi Pada Konsumen di Warung Mak Par)
Tidak tersedia versi lain