CD-ROM
Strategi Komunikasi persuasif Account Officer Bank BCA Sebagai Konsultan Bisnis Untuk Menggaet Calon Nasabah
Pertumbuhan dunia perbankan semakin mengarah ke era globalisasi dengan tingkat persaingan dalam dunia usaha yang semakin ketat. Globalisasi ditandai dengan hilangnya batasan-batasan negara dalam konsep persaingan. Tentu saja melihat potensi di Indonesia yang sangat besar, bank-bank asing akan berlomba-lomba untuk memposisikan dirinya dalam persaingan usaha di Indonesia. Kondisi tersebut menjadikan pelayanan sebagai faktor yang diunggulkan. Agar tetap dapat bertahan, perbankan Indonesia perlu segera memberikan perhatian khusus pada pelayanan dan segera memperbaiki kualitas layanannya.Account officier pada bisnis perbankan menjadi penting, sehingga kemampuan berkomunikasi seoptimal mungkin. Kesigapan dalam hal pelayanan kepada nasabah dengan diimbangi kemampuan berkomunikasi bisa menekankan pada aspek verbal maupun non verbal. Dengan adanya komunikasi verbal dan non verbal diharapkan apa yang disampaikan Account officier kepada nasabah dapat tersampaikan dengan baik, sehingga nasabah maupun calon nasabah akan segera berinvestasi.Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui strategi account officier Bank BCA sebagai konsultan bisnis untuk menggaet nasabah.
Jenis penelitian yang digunakan dalam pelaksanaan penelitian adalah jenis penelitian kualitatif, yaitu jenis penelitian yang mengandalkan pengamatan dan wawancara, dalam pengumpulan data di lapangan. Penelitian kualitatif bertujuan untuk mendapatkan pemahaman yang sifatnya umum terhadap kenyataan sosial dari perspektif partisipan..
Strategi Komunikasi Account Officier BCA dalam melayani nasabahnya dengan kualitas perlakuan yang diterima oleh pelanggan selama berlangsungnya kontrak bisnis dengan nasabah. Sebagai Account Officier BCA sudah seharusnya juga sebagai seseorang yang dapat membina hubungan baik dengan nasabah, termasuk merayu atau membujuk agar nasabah tetap bertahan tidak lari dari bank yang bersangkutan. Kiat Komunikasi Bisnis Cara lain yang dapat dilakukan guna menambah kredibilitas seseorang adalah menjadi seorang pakar atau ahli dalam bidang tertentu, antusias terhadap materi yang disampaikan, objektif dalam penilaian sesuatu, sikap hormat dapat membantu memfokuskan kebutuhan audiens, kejujuran dapat menumbuhkan penghargaan audiens, intensitas yang baik akan membantu minat audiens, dan pengalaman latar belakang baik sikap, kepercayaan sebelumnya dapat membantu mengidentifikasi audiens.Strategi komunikasi Account Officer (ACCOUNT OFFICIER) ketika dibantu tugaskan di daerah lain. Dengan adanya perbedaan budaya Account Officer (ACCOUNT OFFICIER) dengan budaya tempat diperbantu tugaskan, seringkali mempengaruhi dalam proses persuasif menggaet calon nasabah
Tidak tersedia versi lain