CD-ROM
Pengaruh Suku Bunga Sertifikat Bank Indonesia (SBI) Kurs Dollar AS, dan Inflasi Terhadap Pertumbuhan Ekonomi Indoensia Tahun 2001-2011
Tidak stabilnya situasi moneter dan ekonomi makro yang tercermin
dari suku bunga SBI, Kurs dollar AS, inflasi dan pertumbuhan
ekonomi.Dalam penelitian ini untuk mengetahui pengaruh tingkat suku
bunga SBI, kurs dollar AS, dan inflasi terhadap pertumbuhan ekonomi
dan mengetahui variabel yang dominan berpengaruh terhadap
pertumbuhan ekonomi.Hal tersebut menunjukan eratnya pengaruh
ekonomi moneter terhadap pertumbuhan ekonomi Indonesia.Tujuan dari
penelitian ini untuk mengkaji pengaruh ekonomi moneter terhadap
ekonomi makro selama periode tahun 2001-2011.
Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah menggunakan
regresi linier berganda. Data yang digunakan merupakan data sekunder
yang diperoleh dari perpustakaan BI cabang kota Malang yang
menyediakan data suku bunga sertifikat Bank Indonesia periode 2001 -
2011, Kurs Dollar AS dan Badan Pusat Statistik (BPS) Kota Malang yang
menyediakan data pertumbuhan ekonomi dan inflasi. Data yang
dikumpulkan mengunakan teknik mencatat.
Hasil uji secara simultan (uji F) dengan nilai F hitung = 45,758,
pada taraf signifikansi 0,000. Dengan demikian dapat disimpulkan
bahwa variabel bebas yaitu X1, X2 dan X3 secara bersama-sama
berpengaruh signifikan terhadap variabel terikat yaitu Y, dari nilai adjusted
R2 sebesar 0,931 hal ini berarti bahwa perubahan variabel Y
dijelaskan oleh perubahan-perubahan variabel X1, X2 dan X3
sebesar 95,1 % dan sisanya sebesar 4,9 % dipengaruhi oleh variabel
lain yang tidak dikaji pada penelitian ini.Hasil penelitian ini menunjukan
bahwa tingkat suku bunga SBI, kurs dollar AS, dan inflasi berpengaruh
positif signifikan terhadap pertumbuhan ekonomi.
Tidak tersedia versi lain