CD-ROM
Pengaruh Bauran Pemasaran Terhadap Keputusan Pelanggan Menggunakan Jasa Studio Musik (Studi Kasus Pada Studio Musik Bigbozz Malang)
Bisnis musik yang dikaitkan dalam ekonomi global mengalami hiperkompetisi, teknologi baru yang mengejutkan menantang setiap bisnis; bahwa bisnis harus beradaptasi dengan konsumen yang terberdayakan. Untuk kegiatan usaha yang menghasilkan produk jasa, maka solusi yang mungkin harus dilakukan yaitu bagaimana perusahaan harus mencari tahu hal-hal apa saja yang membuat konsumen puas akan jasa yang ditawarkan perusahaan, sehingga akan menimbulkan kepercayaan dan memungkinkan mereka kembali menggunakan produk atau jasa perusahaan tersebut. Industri rental alat-alat musik atau lebih dikenal dengan studio musik merupakan salah satu perusahaan kecil atau wirausaha yang saat ini sangat menjamur di Indonesia. Di pelosok – pelosok daerah baik itu kota besar atau kecil banyak sekali berdiri studio musik. Studio Musik BigBozz Malang merupakan satu diantara banyaknya studio musik di Kota Malang yang menjadi tempat bermain dan berlatih musik anak – anak muda di Kota Malang dan sekitarnya.Tujuan Penelitian, Untuk menganalisis pengaruh bauran pemasaran yaitu : produk, harga, Lokasi, Promosi, terhadap keputusan pelanggan Studio Musik BigBozz Malang.Untuk menganalisis dan mengidentifikasi variabel bauran pemasaran mana yang berpengaruh dominan terhadap keputusan pelanggan pada Studio Musik BigBozz Malang.
Variabel Bebas (independent), produk (X1), harga (X2), saluran distribusi (X3), dan promosi (X4). Variabel Terikat (dependent), Y = Kepuasan Pelanggan. Teknik analisis yang digunakan, uji validitas, uji reliabilitas, uji regresi berganda, uji F, uji t.
Dari hasil penelitian dapat diketahui adanya pengaruh produk, harga, Lokasi, Promosi, terhadap keputusan pelanggan menggunakan jasa Studio Musik BigBozz Malang.Dari hasil penelitian dapat diketahui bahwa variabel produk yang berpengaruh dominan terhadap keputusan pelanggan menggunakan jasa Studio Musik BigBozz Malang.
Tidak tersedia versi lain