CD-ROM
Analisis Pengaruh Faktor Psikologis Konsumen Terhadap Keputusan Pembelian Produk Pasta Gigi Merk Pepsodent Di Indoemaret Malang (CD + Cetak)
Pertimbangan adanya persaingan dalam dunia usaha yang semakin kompetitif,
mendorong perlunya pelaksanaan kegiatan pemasaran yang dilakukan intensif dan
menjadi salah satu aktivitas pokok yang harus dilakukan produsen dalam usaha
mempertahankan kelangsungan hidupnya dan untuk meraih konsumen sebanyakbanyaknya.
Pemahaman tentang perilaku konsumen cukup sulit dan manusia adalah
individu yang kompleks karena dipengaruhi oleh berbagai faktor. Faktor psikologis yaitu
faktor mengenai personal atau individu yang didalamnya termasuk studi mengenai
motivasi, persepsi, pembelajaran, dan sikap. Pemahaman tentang konsumen dapat
dilakukan dengan mengadakan penelitian sehingga dapat diukur dan menilai keinginan
sikap serta perilaku. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah apakah ada
pengaruh variabel-variabel faktor psikologis yang terdiri dari motivasi, persepsi,
pembelajaran dan sikap terhadap keputusan konsumen di Indomaret Malang dalam
membeli produk pasta gigi merk Pepsodent dan diantara variabel-variabel faktor
psikologis yang terdiri dari motivasi, persepsi, pembelajaran dan sikap, manakah yang
berpengaruh dominan terhadap keputusan konsumen di Indomaret Malang dalam
membeli produk pasta gigi merk Pepsodent. Dengan demikian tujuan penelitian, yaitu
untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh variabel-variabel faktor psikologis yang
terdiri dari motivasi, persepsi, pembelajaran dan sikap terhadap keputusan konsumen di
Indomaret Malang dalam membeli produk pasta gigi merk Pepsodent dan untuk
mengetahui dan menganalisis pengaruh yang dominan diantara variabel-variabel faktor
psikologis yang terdiri dari motivasi, persepsi, pembelajaran dan sikap terhadap
keputusan konsumen di Indomaret Malang dalam membeli produk pasta gigi merk
Pepsodent. Berdasarkan permasalahan dan teori yang ada, maka dapat ditarik suatu
hipotesis yaitu, diduga bahwa variabel-variabel faktor psikologis yang terdiri dari
motivasi, persepsi, pembelajaran, dan sikap berpengaruh signifikan terhadap keputusan
konsumen di Indomaret Malang dalam membeli produk pasta gigi merk Pepsodent
serta variabel sikap berpengaruh dominan terhadap keputusan konsumen di Indomaret
Malang dalam membeli produk pasta gigi merk Pepsodent. Teknik analisis yang
digunakan dalam penelitian ini adalah analisis regresi linear berganda, sedangkan
pengujian hipotesisnya menggunakan analisis uji F, uji t, serta membandingkan nilai
koefisien regresi masing-masing variabel bebas.
Berdasarkan hasil analisis data, dapat diketahui bahwa variabel motivasi,
persepsi, pembelajaran, dan sikap berpengaruh positif (searah) terhadap keputusan
konsumen dalam membeli produk pasta gigi merk Pepsodent. Hal ini ditunjukkan dari
nilai koefisien regresi variabel motivasi sebesar 0,299, koefisien regresi variabel
persepsi sebesar 0,210, koefisien regresi variabel pembelajaran sebesar 0,241, dan
koefisien regresi variabel sikap sebesar 0,347. Hasil analisis data melalui uji F dan uji t
diketahui bahwa secara bersama-sama maupun secara parsial variabel motivasi,
persepsi, pembelajaran, dan sikap berpengaruh signifikan terhadap keputusan
konsumen di Indomaret Malang dalam membeli pasta gigi merk Pepsodent.
Berdasarkan perbandingan nilai koefisien regresi masing-masing variabel bebas,
diketahui bahwa faktor sikap berpengaruh dominan terhadap keputusan konsumen di
Indomaret Malang dalam membeli pasta gigi merk Pepsodent. Hal ini dapat dilihat dari
nilai koefisien regresi variabel motivasi lebih besar dibandingkan variabel persepsi, pembelajaran, dan sikap.
Tidak tersedia versi lain