CD-ROM
Sistem penelitian kesamaptaan TNI-AD menggunakan bahas pemrogaman visual basic (CD+Cetak)
Penilaian kesamaptaan bertujuan untuk membentuk, meningkatkan dan memelihara olah yuda guna mendukung terwujudnya profesionalisme prajurit dalam rangka pembinaan kekuatan TNI-AD yang dilaksanakan secara konsepsional sehingga dapat berhasil guna dan berdaya guna. Dalam penilaian kesamaptaan meliputi penilaian lari 12 detik, pullup, situp, pushup, suttlerun, renang, penilaian postur tinggi dan berat badan. Kesamaptaan digunakan dalam penilaian periodik, UKP (ujian kenaikan pangkat), pendidikan dan pendaftaran.
Penilaian kesamaptaan saat ini masih belum efisien, dikarenakan masih timbul adanya peluang terjadinya kecurangan dikarenakan informasi tidak secara realtime serta kurangnya fasilitas pendataan yang mendetail seperti data personil dan riwayat personil. Prinsip kerja program ini adalah mengolah data personil, data riwayat dan data nilai kesamaptaan yang ditampilkan pada komputer menggunakan program Visual Basic 6.0, data yang telah diolah akan disimpan di database myaql menggunakan media xampp, setelah database tersimpan maka program bisa memanggil data untuk diolah. Data yang diolah akan muncul ke dalam form nilai hasil sehingga data dapat langsung di cetak ke printer, selain itu data yang sudah diolah dan tersimpan didalam database mysql dapat dilihat secara online menggunakan media internet.
Dengan demikian software ini mampu untuk mengolah data secara otomatis, informasi dapat diterima secara realtime dan dilengkapi dengan biodata, riwayat personil serta penilaian periodik dengan keterangan bersyarat yang tersimpan didalam sistem dababase. Program ini juga menyediakan tampilan berupa form terstruktur yang memudahkan operator dalam pengoprasian program pengisian nilai sehingga mengurangi terjadinya kesalahan-kesalahan dalam proses penilaian guna memenuhi tugas pokok TNI AD khususnya tim Jasmani Militer agar lebih efektif, akurat dan tepat waktu dalam melaksanakan penilaian kesamaptaan TNI AD.
Tidak tersedia versi lain