CD-ROM
Analisis Pengaruh ROI, EPS, DPS dan DER Terhadap Harga Saham Pada Industri Kelapa Sawit Yang Go Publik (CD)
Saham merupakan bentuk investasi yang banyak dipilih oleh investor.Dalam kegiatan pasar modal harga saham merupakan refleksi dari nilai perusahaan. Untuk menilai saham, pemodal harus melakukan analisis terlebih dahulu terhadap saham-saham yang ada di pasar modal untuk menentukan saham-saham yang dapat memberikan return paling optimal. Penilaian harga saham dapat dilakukan dengan menggunakan analisis factor fundamental yang berhubungan dengan kondisi keuangan perusahaan yang menyangkut tentang kekuatan dan kelemahan perusahaan serta bagaimana kegiatan operasional dan prospeknya di masa yang akan datang.Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahiu pengaruh variable fundamental yang terdiri dari: Return On Invesment (ROI), Earning Per Share (EPS), Deviden Per Share (DPS), dan Debt Equity Ratio (DER) terhadap harga saham perusahaan kelapa sawit baik secara silmutan maupun parsial. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan cara dokumentasi yang diperoleh dari laporan keuangan tahunan yang dipublikasikan oleh Bursa Efek Indonesia. Analisis data yang digunakan adalah analisis data deskriptif dan analisis regresi linier berganda.Hasil penelitian menunjukan bahwa faktor ROI, EPS, DPS, dan DER secara silmutan berpengaruh signifikan terhadap harga saham.Sedangkan variable ROI dan DER secara parsial tidak berpengaruh signifikan terhadap harga saham hal ini dikarenakan perusahaan kurang efektif dan efisien dalam menggunakan equity-nya yang menyebabkan laba bersih lebih rendah dibandingkan dengan modal sendiri sehingga besar kecilnya ROI dan DER tidak begitu berpengaruh terhadap harga saham.Saran yang dapat diberikan berdasarkan penelitian ini adalah: (1) Investor perluh menjadikan EPS dan DPS sebagai acuan dalam pengambilan keputusan sebab variasi harga saham ditentukan oleh perubahan kedua variable tersebut. (2) perusahaan hendaknya melakukan analisis lebih lanjut tentang faktor-faktor yang menyebabkan nilai negatif serta mengambil kebijakan untuk meningkatkan nilai tersebut serta bagi peneliti selanjutnya diharapkan dapat menambah variabel lain, menambah sampel penelitian maupun tahun penelitian.
Kata Kunci: ROI, EPS, DPS, DER, Harga Saham
Tidak tersedia versi lain