CD-ROM
Strategi Birokrasi Dalam Meningkatkan Kualitas Kinerja Pegawai Di Kantor Kecamatan Lowokwaru (CD+Cetak)
Umbu Anderias Tangar. 08319001: Jurusan Ilmu Administrasi Negara, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, Universitas Merdeka Malang. Strategi Birokrasi Dalam Meningkatkan Kualitas Kinerja Pegawai Di Kantor Kecamatan Lowokwaru. Dr. Kridawati Sadhana, MS., Dr.Dwi Suharnoko, M.Si.
Peningkatan kualitas kinerja pegawai menjadi sangat penting dilakukan oleh Kecamatan Lowokwaru secara terarah, terencana dan berkesinambungan. Sasaran dari penigkatan kualitas kinerja pegawai yaitu untuk menigkatkan Kinerja operasional pegawai dalam melaksanakan tugas-tugas pemerintahan.
Penelitian ini bertujuan untuk menilai apakah peningkatan kualitas kinerja pegawai telah dijalankan dengan baik atau tidak. Peneliti juga ingin mengetahui Strategi apa yang digunakan di Kecamatan Lowokwaru dalam menigkatkan kualitas kinerja pegawai. Strategi yang digunakan kecamatan lowokwaru dalam meningkatkan etos kinerja pegawai dilihat dari segi kelemahan.
Metode penelitian yang digunakan adalah metode penelitian kualitatif. Teknik pengumpulan data yang pakai adalah observasi, wawancara dan dokumentasi yang digunakan dalam menilai Strategi Birokrasi Dalam Meningkatkan Kualitas Kinerja Pegawai Di Kantor Kecamatan Lowokwaru adalah Analisis SWOT yang meliputi potensi, kelemahan, peluang, tantangan dan kualitas kinerja pegawai.
Peningkatan kualitas kinerja pegawai yang dilakukan oleh Kecamatan Lowokwaru secara garis besar sudah berjalan baik dan cukup produktif. Namun, ada beberapa kendala yang dihadapi Kecamatan Lowokwaru. Kendala :Koordinasi dengan SKPD masih kurang intensif : 1) Sebagaian besar pegawai masih kurang sesuai dengan standar kompetensi, 2) Terbatasnya kewenangan, sumber dana dan sarana prasarana. Tantangan : 1) Responsivitas masyarakat yang tinggi menuntut kecepatan dan ketepatan pelayanan, 2) Kemajuan teknologi dan tuntutan zaman. Peningkatan kualitas kinerja pegawai di Kecamatan Lowokwaru tersebut dilaksanakan melalui dua metode, yakni promosi jabatan dan pelatihan (Diklat) memberikan reward atau intensif khusus bagi pegawai yang memiliki prestasi. Dengan adanya stuktur organisasi Kecamatan Lowokwaru maka tugas pokok dan fungsi disesuaikan dengan bidang atau bagian-bagian yang ada, sehingga tidak terjadi kesinambungan dalam pelaksanaan tugas, dan dengan tupoksi yang jelas pegawai dapat melaksanakan tugas pekerjaan dengan baik. Pendidikan dan pelatihan merupakan salah satu cara yang dilakukan Kecamatan Lowokwaru dalam peningkatan kualitas pegawai. Selain cara lain yang digunakan Kecamatan Lowokwaru dalam peningkatan kualitas pegawainya adalah dengan mengadakan promosi Jabatan. Dalam promosi yang dilakukan Kecamatan Lowokwaru akan selalu memperhatikan sistem pembinaan pegawai, yaitu kenaikan pangkat reguler, pengabdian. Semuanya itu diberikan berdasarkan persyaratan-persyaratan yang berlaku.
Tidak tersedia versi lain