CD-ROM
Manajemen Pengaduan Pelayanan Masyarakat (Studi di RSUD Dr. Saiful Anwar Malang) (CD+Cetak)
Nama peneliti skripsi ini adalah Rika Tri Dian Wahyunanti , NPM 08310024. Yang dibimbing oleh 2 (dua) dosen pembimbing yakni, Dosen Pembimbing I oleh Prof. Dr. Budi Siswanto, M.si dan Dosen Pembimbing II Dr. Sri Hartini Jatmikowati, M. Si. Judul dari penelitian ini adalah “Manajemen Pengaduan Pelayanan Masyarakat ( Studi kasus di RSUD Dr. Saiful Anwar Malang.)
Era reformasi menghadirkan suatu tatanan kehidupan berbangsa dan bernegara yang baru di mana kedaulatan rakyat ditempatkan pada posisi tertinggi. Adopsi tatanan demokrasi dan keterbukaan tersebut tentu tidak hanya terjadi dalam kehidupan. Salah satu wujud praktik demokrasi dalam pelayanan publik adalah memberi kesempatan pada masyarakat untuk menyampaikan keluhan (complaint) atau pengaduan mana kala pelayanan yang diterimanya tidak sesuai dengan harapan atau tidak sesuai dengan apa yang dijanjikan oleh pemberi layanan.. Sebagian besar masyarakat belum memahami bahwa dalam pelayanan publik terdapat hak masyarakat untuk menyampaikan keluhan atau masukan atas pelayanan yang diterima apabila para pelaksana dan penyelenggara melakukan penyimpangan standar pelayanan. Selain itu, masyarakat juga berhak untuk memperoleh tanggapan atas pengaduannya. Hal ini sebagaimana yang diatur di dalam UU Nomor 25 Tahun 2009 tentang Pelayanan Publik Pasal 18 ayat (c) bahwa masyarakat berhak mendapatkan tanggapan terhadap pengaduan yang diajukan. Kondisi-kondisi ini memerlukan perhatian serius dalam upaya memperbaiki manajemen pelayanan pengaduan pelayanan publik.
Adapun tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui tentang manajemen pengaduan pelayanan yang ada di RSUD Dr. Saiful Anwar malang. Serta sebagai bahan penambah wawasan dan bahan masukan bagi manajemen pengaduan yang sudah di RSUD Dr. Saiful Anwar. Agar manajemen yang ada bisa lebih baik lagi.
Metode yang digunanakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian kualitatif. Metode penelitian kualitatif ini mengunakan pendekatan deskriptif dengan tujuan untuk menggambarkan kadaan yang ada di lokasi penelitian tersebut. Lokasi penelitian ini dilaksanakan di RSUD Dr. Saiful Anwar malang, dengan menggunakan informan yang meliputi petugas yang menangani pengaduan serta beberapa pasien yang melakukan pengaduan.
Dari penelitian ini dapat diketahui bahwa manajemen pengaduan yang ada di RSUD Dr. Saiful Anwar Malang sudah sedikit baik, tetapi memiliki satu kelemahan dibagian pengawasan, serta semua pengaduan yang dilaporkan oleh pasien melalui sarana pengaduan yang ada sudah tertangani dengan baik dan benar sesuai dengan prosedur yang telah ditetapkan.
Tidak tersedia versi lain