CD-ROM
Item Issue Yang Menarik Bagi Publik Eksternal Utama Lembaga Perguruan Tinggi (Survei Pada Siswa SMA Pembaca Jawa Pos Melalui Tracking Study) (CD)
Nurul Qoriah (08330053) dengan judul skripsi “Item Issue Yang Menarik Bagi Public
Eksternal Utama Lembaga Perguruan Tinggi” (Survei pada siswa SMA
pembaca Jawa Pos melalui Tracking Study ). Anna Mariani selaku dosen
pembimbing I dan Rochmad Effendy selaku dosen pembimbing II.
Kata kunci: Item Issue, Public Eksternal, Publisitas,
Aktivitas Public Relations Perguruan Tinggi dituntut untuk selalu berinovasi
menemukan fenomena baru terkait dengan upayanya menarik perhatian dan minat
publik eksternal utama. Pengenalan dan pemberian informasi kepada publik
eksternal dapat dilakukan dengan memanfaatkan berbagai saluran, salah satunya
yakni fungsi publisitas pada media surat kabar yang dirasa masih cukup efektif.
Tidak hanya pada pemilihan media, melalui aplikasi dari model-model PR yang
dirasa tepat mampu mewujudkan target yang telah direncanakan sebelumnya.
Praktisi PR dapat mengaplikasikan Press Agentry model yang mengedepankan
persuasi, sehingga mampu menarik minat calon mahasiswa baru. Selain itu, model
lain yang digunakan adalah Public Information, yang menyebarkan informasi
melalui saluran media, salah satunya yaitu berupa publisitas. Pada zaman dulu,
publisitas dirasa efektif karena tidak berbayar meskipun penempatannya tidak
dapat dikontrol. Namun, seiring berkembangnya waktu dan semakin maraknya
profit oriented dari kalangan media, menjadi alasan mengapa publisitas saat ini
berbayar.
Penempatan publisitas harus dilakukan secara lebih matang agar dapat
menjangkau target yang akan dicapai. Untuk itulah dalam hal publisitas, dirasa
perlu bahkan penting untuk mengetahui tempat-tempat strategis yang sering
dilihat dan diperhatikan oleh publik eksternal utamanya yakni calon mahasiswa
baru. Karena itulah dilakukan sebuah penelitian melalui media tracking kepada
siswa SMA sebanyak 20 orang dengan menggunakan metode penelitian
kuantitatif dan data kualitatif sebagai pelengkapnya, tracking yang dimaksud
adalah menuliskan, mengetahui, menelusuri pendapat para public ekternal utama
lembaga perguruan tinggi yakni siswa SMA sebagai calon mahasiswa. Dalam hal
ini, yaitu mencari tahu item-item issue apa saja yang menarik bagi publik eksternal
utama lembaga Perguruan Tinggi melalui rubrik-rubrik yang dibaca dan
diperhatikan pada surat kabar Jawa Pos. Hasil temuan terkait dengan item issue
apa saja yang menarik bagi pihak eksternal utama lembaga Perguruan Tinggi,
dapat dijadikan bahan untuk perencanaan strategi PR selanjutnya. Data yang
diperoleh dapat dijadikan bahan publisitas oleh praktisi PR Perguruan Tinggi,
dengan penempatan yang strategis akan lebih dimungkinkan untuk mendapat
perhatian dari publik sasarannya. Meskipun dengan hanya melihat tidak dapat
dipastikan akan langsung meraih ketertarikannya, namun langkah ini dirasa cukup
efektif karena intensitas melihat informasi ataupun sekedar iklan seputar
Perguruan Tinggi yang terkait, akan menimbulkan keingintahuan lebih lanjut.
Berdasarkan hasil yang diperoleh dari lapangan, para siswa membaca dan
memperhatikan rubrik-rubrik yang berkaitan dengan kegemarannya.
Tidak tersedia versi lain