CD-ROM
Komunikasi Verbal Dan Nonverbal Karyawan Bisnis Perbankan Dalam Melakukan Pelayanan Prima (Studi Pada Karyawan Bisnis PT. Bank Negara Indoensia (Persero) Tbk Cabang Malang) (CD)
ABSTRAKSI
Stephanie Lintang Kawuryan Wibisono. Jurusan Ilmu Komunikasi.
Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik. Dosen Pembimbing I : Priyo Dari Molyo.
Dosen Pembimbing II : Christiana Sahertian. Judul Skripsi : Komunikasi Verbal
Dan Nonverbal Karyawan Bisnis Perbankan Dalam Melakukan Pelayanan Prima.
Pada era globalisasi sekarang ini, dunia perekonomian Indonesia mulai
berkembang pesat, persaingan di bidang usahapun semakin ketat. Banyak
perusahaan yang terus mengembangkan usahanya dengan berbagai cara.
Berdirinya perusahaan-perusahaan tersebut bukan tidak mempunyai tujuan.
Adapun salah satu tujuan utama dari berbagai perusahaan adalah untuk memenuhi
kebutuhan hidup konsumennya. Bank merupakan salah satu perusahaan yang
paling memperhatikan kualitas pelayanan untuk mewujudkan kepuasan
nasabahnya dan memenuhi kebutuhan hidup nasabahnya. Untuk itu penulis ingin
meneliti tentang komunikasi verbal dan nonverbal karyawan bisnis perbankan
dalam melakukan pelayanan prima guna mencapai kepuasan nasabah.
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui dan mendeskripsikan
secara detail bagaimana komunikasi verbal dan nonverbal karyawan bisnis
perbankan dalam melakukan pelayanan prima. Manfaat penelitian bagi jurusan
Ilmu Komunikasi adalah untuk mengetahui dan menambah ilmu tentang
penggunaan komunikasi verbal dan nonverbal dalam dunia kerja perbankan
secara nyata dan sebagai bahan evaluasi bagi Bank yang bersangkutan.
Dalam penelitian ini penulis menggunakan metode penelitian deskriptif
kualitatif dengan berupaya menganalisa bahan penelitian yang selanjutnya
mendeskripsikan secara detail tentang komunikasi verbal dan nonverbal
karyawan bisnis pada PT. Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk Cabang Malang
dalam melakukan pelayanan prima serta melakukan wawancara dengan nasabah
Bank BNI.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa komunikasi verbal yang dilakukan
karyawan bisnis Bank BNI 46 dalam melakukan pelayanan menggunakan Bahasa
Indonesia yang baik dan benar, serta mudah dimengerti dan menaati aturan Killer
Words dan Magic Words. Sedangkan komunikasi nonverbal karyawan bisnis
Bank BNI 46 dalam melakukan pelayanan meliputi isyarat tangan, gerakan
kepala, postur tubuh dan posisi kaki, ekspresi wajah dan tatapan muka, sentuhan,
parabahasa, busana, karakteristik fisik, bau-bauan, orientasi ruang dan jarak
pribadi, posisi duduk dan pengaturan ruangan, konsep waktu, diam, warna, dan
artefak. Semua komunikasi verbal dan nonverbal tersebut sudah hampir sesuai
dengan standar pelayanan prima untuk mencapai kepuasan nasabah. Hal tersebut
harus senantiasa ditingkatkan untuk mencapai kesempurnaan dalam pelayanan.
Tidak tersedia versi lain