CD-ROM
Pengaruh lingkungan kerja dan karakteristik individu terhadap kinerja karyawan pada PT.Bromo Steel Indonesia Pasuruan (CD)
ABSTRAKSI
PT. Bromo Steel Indonesia merupakan perusahaan yang bergerak dalam bidang pembuatan komponen alat berat. Untuk menjalankan usahanya PT. Bromo Steel Indonesia perlu memperhatikan faktor lingkungan kerja yang ada di sekitarnya. untuk meningkatkan produktivitas usaha PT. Bromo Steel Indonesia berusaha mengetahui karakteristik individu setiap karyawan yang ada di dalam perusahaan tersebut, sehingga kelangsungan hidup perusahaan dapat terpenuhi. Lingkungan kerja dan Karakteristik Individu merupakan suatu hal yang paling penting dalam melakukan kegiatan atau pekerjaan dengan memberikan yang terbaik dari dirinya baik waktu maupun tenaga demi tercapainya tujuan yang diinginkan, khususnya bagi karyawan PT. Bromo Steel Indonesia Kota Pasuruan .
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah pengaruh lingkungan kerja dan karakterisitik individu terhadap kinerja karyawan PT. Bromo Steel Indonesia Kota Pasuruan dan untuk mengetahui faktor yang mempengaruhi kinerja karyawan PT. Bromo Steel Indonesia. Metode analisis yang digunakan analisis regresi linier berganda, uji F dan uji t.
Dari hasil penelitian diperoleh informasi bahwa lingkungan kerja dan karakteristik individu secara simultan maupun secara parsial berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan. Sedangkan variabel yang mempengaruhi kinerja karyawan PT. Bromo Steel Indonesia adalah karakteristik individu sehingga PT. Bromo Steel Indonesia hendaknya memperhatikan tata letak ruang kerja, karena tata letak ruang kerja ini tidak memudahkan karyawan dalam bekerja. Sehingga hal ini dirasa penting dalam menjamin kelancaran tugas karyawan, serta dapat meningkatkan kebersamaan dan keterbukaan antara karyawan sehingga tujuan perusahaanpun dapat tercapai.
Tidak tersedia versi lain