CD-ROM
Analisis kepuasan pendengar untuk program acara D n J (Drive n Jive) di Hard Rock FM Surabaya (CD)
ABSTRAKSI
Nanang Dwi Cahyono, Mahasiswa Program Studi Ilmu Komunikasi, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, Universitas Merdeka Malang, melaksanakan penelitian skripsi dengan judul Analisis Kepuasan Pendengar untuk Program Acara D n J (Drive n Jive) di Radio Hard Rock FM Surabaya. Dosen Pembimbing yang mendampingi yaitu Bapak Rochmad Effendy sebagai pembimbing I dan, Ibu Christiana Sahertian sebagai dosen Pembimbing II .
Radio adalah salah satu media masyarakat yang berfungsi sebagai sarana informasi dan hiburan. Dimana setiap stasiun radio mengharapkan adanya kesesuaian antara pendengar dengan stasiun radio. Selain itu para pendengar yang menyukai salah satu stasiun radio itu pasti memiliki motif di balik alasan mereka mendengarkan sebuah radio kesayangan para pendengar, sedangkan kepuasan yang di dapatkan pendengar, pendengar akan memberikan respon balik berupa berkomunikasi dengan stasiun radio tersebut lewat sebuah salam atau sebuah request lagu yang diinginkan. Salah satu radio yang memberikan hiburan dan informasi lifestyle adalah Radio Hard Rock FM Surabaya. Radio Hard Rock FM Surabaya merupakan salah satu dari sekian banyak radio swasta yang ada di Surabaya, dengan memfokuskan acara yang diangkat adalah acara untuk kalangan menengah ke atas. Radio Hard Rock FM Surabaya menyajikan musik dalam negeri maupun musik dari mancanegara. Radio ini mengudara pada frekuensi 89.7 Mhz. Untuk program acaranya disebut Drive n Jive. Drive n Jive adalah sebuah program acara radio Hard Rock FM Surabaya dimana acara ini memiliki sebuah bentuk penyajian yang berbeda. Drive n Jive merupakan program prime time sore Hard Rock FM. Acara ini mengudara pada pukul 16.00 – 20.00. menu utama dari program Drive n Jive adalah Talk show, selain itu sebagai selingan juga ada laporan keadaan jalanan kota Surabaya yang dikemas dalam acara traffic report. Dari fasilitas yang ada, diharapkan pendengar setia acara Drive n Jive mendapatkan pemenuhan akan sebuah permintaan oleh media radio. Berdasarkan latar belakang di atas, perumusan masalah yang di dapatkan adalah “Apakah ada kesesuaian antara kebutuhan dan kepuasan pendengar terhadap program acara Drive n Jive di Radio Hard Rock FM Surabaya?”
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kepuasan pendengar setelah menyimak acara Drive n Jive di Radio Hard Rock FM Surabaya. Hasil penelitian ini nantinya diharapkan dapat memberikan sumbangan pemikiran bagi pengembangan dalam ilmu komunikasi serta menambah wawasan dan pendalaman pada media radio.
Penelitian ini dilakukan di Radio Hard Rock 89.7FM Surabaya. Dengan populasi dalam penelitian ini adalah seluruh pendengar aktif program radio Drive n Jive di Radio Hard Rock FM Surabaya yang berinteraksi langsung lewat sms, telepon, dan jejaring sosial. Pendekatan atau metodologi yang digunakan adalah kuantitatif
Berdasarkan hasil penelitian menunjukan bahwa program acara Drive n Jive di radio Hard Rock FM Surabaya merupakan program yang mampu memenuhi kebutuhan dari sebagian besar pendengar khususnya dari kalangan menengah ke atas. Program acara Drive n Jive di Radio Hard Rock FM mampu memberikan respon yang baik terhadap para pendengarnya. Lewat program acara ini para pendengar mendapatkan info-info ringan yang sangat berguna.waktu yang diberikan pun sangat efektif bagi para pendengar. Hard Rock FM pun juga mampu memenuhi kebutuhan khalayak dengan tetap memperhatikan informasi yang diperlukan dan patut diberikan pada pendengar.
Tidak tersedia versi lain