CD-ROM
Pengaruh lingkungan kerja terhadap kinerja karyawan pada Hotel Pelangi Malang (CD)
Secara garis besar dapat lingkungan kerja ada dua macam yaitu lingkungan kerja fisik dan lingkungan kerja non fisik. Lingkungan selain berupa kesehatan dan keselamatan kerja, bisa juga berupa situasi ruang kerja seperti pewarnaan ruangan, penerangan yang cukup, pertukaran udara, keamanan dan kebisingan yang dapat mengganggu konsentrasi kerja para karyawan. Maka hal itu secara langsung maupun tidak langsung dapat mempengaruhi kinerja para karyawan. Selanjutnya lingkungan kerja non fisik berupa hubungan sosial antar pekerja dan dengan atasan, hubungan ini juga mempengaruhi ketenangan dalam bekerja, sehingga dapat mempengaruhi kinerja karyawan. Dengan demikian lingkungan kerja harus diperhatikan. Karena lingkungan kerja yang kurang baik dapat mempengaruhi aktivitas kerja para karyawan dan mengakibatkan karyawan kurang bersemangat dalam mengerjakan pekerjaannya sehingga mengakibatkan turunnya kinerja karyawan.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh lingkungan kerja fisik dan lingkungan non fisik terhadap kinerja karyawan Hotel Pelangi Malang dan untuk mengetahui pengaruh lingkungan kerja yang dominan terhadap kinerja karyawan Hotel Pelangi Malang, teknik analisis yang digunakan adalah analisis regresi linier berganda, uji F dan uji t.
Dari hasil penelitian yang telah dilakukan mengenai pengaruh lingkungan kerja terhadap kinerja karyawan pada Hotel Pelangi, menunjukkan bahwa variabel lingkungan kerja fisik dan lingkungan kerja non fisik secara simultan berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan. Variabel lingkungan kerja fisik dan lingkungan kerja non fisik secara parsial berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan. Sedangkan variabel yang berpengaruh dominan terhadap kinerja karyawan adalah lingkungan kerja fisik, hal ini ditunjukkan dengan besarnya koefisien regresi variabel lingkungan kerja fisik lebih besar dibandingkan koefisien regresi variabel lingkungan kerja non fisik.
Tidak tersedia versi lain