CD-ROM
Pengaruh urutan kelahiran terhadap cara pandang kesuksesan ditinjau dari locus of control
Cara Pandang seseorang terhadap Kesuksesan dipengaruhi oleh Urutan Kelahiran serta dimana individu meletakkan Lokasi kontrolnya atau disebut dengan Locus of control. Penelitian ini memiliki tujuan untuk mengetahui apakah ada pengaruh dari urutan kelahiran terhadap cara pandang kesuksesan ditinjau dari Locus of Control. Dalam hal ini Locus of Control mencakup dua komponen yang meliputi Internal serta External Locus of Control.
Populasi dari penelitian berlokasi di Universitas Mereka Malang Fakultas Psikologi dengan populasi penelitian berjumlah 270 orang, sampel diambil sebanyak 60 orang dengan menggunakan metode purposive sampling. Pengumpulan data dilakukan dengan skala Locus of Control (rxx = 0, 9751, Valid = 84 butir) dan skala Cara pandang Kesuksesan (rxx = 0, 9027 Valid = 60 butir).
Data yang diperoleh dianalisa menggunakan analisi varian dua jalur Berdasarkan Hasil perhitungan dapat diketahui dari nilai F hitung sebesar 4,627 > F tabel sebesar 4,02, dimana anak sulung memiliki mean sebesar 175,3 dibandingkan anak tengah dengan mean sebesar 163, sedangkan anak bungsu memiliki mean sebesar 148,65.
Sedangkan jika ditinjau dari Locus of Control diketahui F hitung sebesar 4,595 lebih besar dari F tabel sebesar 4,02.dimana anak sulung dengan internal Locus of control memiliki cara pandang dengan mean sebesar 170,94 dibanding anak bungsu dengan external locus of control memiliki mean sebesar 151,78. sehiongga dapat disimpulkan bahwa ada pengaruh yang signifikan dari urutan kelahiran terhadap cara pandang kesuksesan ditinjau dari Locus of Control.
Urutan Kelahiran, Locus of Control,dan Cara Pandang Kesuksesan.
Tidak tersedia versi lain