CD-ROM
Hubungan persepsi terhadap tekanan sosial dengan pemenuhan kebutuhan aktualisasi diri pada waria di lungkungan IWAMA di Kota Malang (CD+Cetak)
Aktualisasi diri merupakan kebutuhan untuk menumbuhkembangkan potensi dan bakat dan menjadikan seseorang menuju ke arah pengembangan diri yang baik. Aktualisasi diri akan berjalan baik jika didukung oleh kondisi lingkungan yang baik. Salah satu kaum yang mendapat perlakuan yang berbeda dari masyarakat adalah waria. Fenomena waria merupakan suatu hal yang unik dan menarik. Waria muncul sebagia fenomena sosial transeksual yang dianggap sebagai perilaku menyimpang bagi masyarakat. Fenomena tersebut membuat waria mendapat stigma buruk. Waria mendapat cemoohan, cibiran, sampai dengan pelecehan seksual sebagai bentuk dari tekanan sosial dari masyarakat dan keluarga. Tekanan yang dialami waria membuat aktualisasi diri waria menjadi terhambat. Penelitian ini memiliki tujuan untuk mengetahui ada tidaknya hubungan persepsi terhadap tekanan sosial dengan pemenuhan kebutuhan aktualisasi diri pada waria.
Subyek penelitian ini adalah waria keanggotaan IWAMA ( Ikatan Waria Malang) sebanyak 45 orang. Penelitian ini dilaksanakan pada tanggal 19-28 Juli 2006. Teknik pengambilan sampel adalah dengan menggunakan metode Incidental Sampling. Validitas yang dipakai adalah validitas isi dan reliabilitas yang dipakai adalah Alpha Cronbach. Metode analisa data dengan menggunakan Product moment dari Pearson.Hasil validitas pada skala persepsi terhadap tekanan social signifikansi 5% bergerak dari 0,297 sampai dengan 0,746 adalah butir aitem yang sahih, sedangkan pada skala pemenuhan kebutuhan aktualisasi diri signifikansi 5% bergerak dari 0,295 sampai dengan 0,719 adalah butir yang sahih.Hasil reliabilias aitem terhadap skala persepsi terhadap tekanan sosial menghasilkan nilai alpha () 0,9314 dan skala pemenuhan kebutuhan aktualisasi diri dengan alpha () 0,9384 yang berarti skala adalah konsisten dengan butir-butir lain. Hasil uji linieritas diperoleh hasil F=21.964, p >0,05 Hasil analisa data diperoleh hubungan sebesar 0,581 dengan sign 0,000 (p
Tidak tersedia versi lain