CD-ROM
Pengaruh absensi dan upah terhadap produktivitas kerja karyawan pada PR."Alam Subur Martina" Kraksaan Probolinggo (CD)
Perusahaan perlu melakukan kegiatan yang berhubungan dengan sumber daya manusia antara lain yang berhubungan dengan kedisiplinan seperti absensi dan yang berkaitan dengan motivasi seperti upah yang merupakan dua hal penting dalam peningkatan produktivitas kerja demi tercapainya tujuan perusahaan. Bila dalam perusahaan kondisi absensi tinggi dan upah kerjanya rendah, maka produktivitas kerja karyawan menjadi rendah, demikian pula sebaliknya jika tingkat absensi rendah dan upah tinggi, maka produktivitas kerjanya akan naik.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh absensi dan upah, terhadap produktivitas kerja karyawan pada Perusahaan Rokok Alam Subur Martina Kraksaan Probolinggo dan untuk mengetahui pengaruh yang dominan dari kedua variabel di atas yaitu absensi dan upah terhadap produktivitas kerja karyawan. Teknik analisis data dengan menggunakan analisis kualitatif dan analisis kuantitatif yang meliputi analisis regresi dan uji statistik alat uji yang digunakan uji t, uji F dan uji koefieisn determinasi.
Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan bahwa absensi dan upah berpengaruh signifikan terhadap produktivitas kerja karyawan baik secara simultan maupun secara parsial pada perusahaan rokok Alam Subur Martina Kraksaan Probolinggo dan variabel yang dominan berpengaruh terhadap produktivitas kerja karyawan adalah absensi. Diharapkan dapat menurunkan jumlah absensi karyawan yang dirasakan oleh perusahaan sudah melebihi standar yang ditentukan, agar aktivitas perusahaan dapat berjalan dengan lancar dan menghasilkan produksi sesuai dengan target yang telah ditentukan oleh perusahaan. Dengan demikian diharapkan karyawan memiliki loyalitas dan rasa tanggung jawab yang tinggi. Demikian juga dengan adanya pemberian upah yang tepat dapat mendorong karyawan untuk bekerja lebih giat sehingga terjadi peningkatan produktivitas kerja. Mengingat di perusahaan rokok ini, produktivitas kerja karyawan tergantung hasil produksi maka pemberian upah yang tepat dapat dilakukan dengan model : upah per potong proporsional dan upah per potong taylor
Tidak tersedia versi lain