CD-ROM
Studi evaluasi perencanaan dan analisa stabilitas bendung Tawangsari Malang (CD)
Bendung Tawangsari direncanakan tahun 1999 berdasarkan analisa hidrologi data curah hujan dalam kurun waktu 34 tahun (1965-1998). Penambahan data curah hujan sampai tahun 2005 dalam analisa hidrologi mendapatkan debit rencana lebih besar dibanding debit yang digunakan dalam perencanaan bendung yang pembangunannya baru dilaksanakan tahun 2004, maka perlu dilakukan evaluasi terhadap dimensi bendung Tawangsari. Perhitungan debit rencana melalui analisa hidrologi terhadap data curah hujan menggunakan metode yang dipilih berdasar pendekatan dari parameter statistik. Debit rencana dengan kala ulang 100 (Q100) tahun dihitung dengan memasukkan faktor karakteristik daerah pengaliran melalui analisa hidrograf satuan Gama I, kemudian dievaluasi dimensi dan stabilitasnya. Dari hasil analisa didapatkan debit banjir rencana Q100 = 126,08 m3/dt. Evaluasi terhadap bendung mendapatkan tinggi garis energi di sebelah hulu (H1) menjadi 3,54 m dari perencanaan semula sebesar 2,6 m, tekanan negatif sebesar - 4,96 yang berarti tidak memenuhi syarat kurang dari – 1. Perhitungan berdasarkan Q100 = 126,08 m3/dt mendapatkan dimensi bendung tipe mercu bulat dengan jari-jari mercu sebesar 1,6 m dan tinggi bendung 3,773 m sehingga tekanan negatif yang bekerja sebesar – 0,93. Perencanaan bangunan peredam energi didasarkan pada angka Froude yang terjadi pada aliran saat memasuki bangunan. Dari hasil perhitungan didapat Fr = 2,8 dan beda tinggi energi (∆H) = 2,64 m, maka digunakan kolam olak tipe Vlugter. Analisa stabilitas terhadap bendung pada kondisi yang paling membahayakan yaitu kondisi banjir, sedimen penuh, dengan gempa yang ditinjau pada :
- Stabilitas terhadap guling, didapatkan :
angka keamanan ( SF ) = 1,514 > 1,2 (aman terhadap pengaruh guling).
- Stabilitas terhadap geser, didapatkan :
angka keamanan ( SF ) = 1,206 > 1,2 (aman terhadap pengaruh geser).
- Stabilitas terhadap daya dukung tanah, didapatkan :
σmax = 14,62 t/m2 < σijin = 160 t/m2 (aman terhadap daya dukung tanah).
Tidak tersedia versi lain