CD-ROM
Pengaruh motivasi untuk meningkatkan kinerja karyawan pada perusahaan sanitair dan cor beton UD."Putera Dasrim" Malang (CD)
Manusia sebagai salah satu sumber daya mempunyai peranan yang sangat penting di antara sumber daya yang lain karena manusia atau tenaga kerja adalah merupakan faktor penggerak dari keseluruhan aktivitas perusahaan. Karena peranannya tersebut, maka tenaga kerja hendaknya mendapat perhatian khusus dari pihak perusahaan sehingga dapat meningkatkan motivasi kerja.Motivasi pada dasarnya adalah proses untuk mencoba mempengaruhi seseorang agar melakukan sesuatu yang diinginkan. Dengan kata lain adalah dorongan dari luar terhadap seseorang agar mau melakukan sesuatu.Motivasi kerja karyawan sangat berpengaruh terhadap tujuan perusahaan. Dengan memberikan gaji yang cukup, memperhatikan kebutuhan rohani, memberikan insentif, fasilitas yang baik merupakan cara yang positif bagi perusahaan untuk memberikan dorongan atau motivasi bagi tenaga kerjanya.
Metodologi Penelitian, Identifikasi Variabel, Identifikasi variabel menunjukkan variabel-variabel yang diteliti dalam penelitian. Adapun variabel yang diteliti meliputi :Variabel bebas : motivasi (X) yang terdiri dari : pendapatan (X1), penghargaan (X2), lingkungan kerja (X3) Variabel terikat : kinerja kerja (Y). Sumber Data, Data Primer, Data Sekunder Teknik Pengumpulan Data, Kuisioner, Wawancara, Dokumentasi, Teknik Analisis Data, Analisis Regresi Linier Berganda, Uji F, Uji t
Tidak tersedia versi lain