CD-ROM
Pelaksanaan flow control untuk mencapai target produksi pada perusahaan tegel Malang Indah (CD)
Flow control berusaha untuk mengawasi apa yang dilakukan setiap tahap dari proses produksi, maka pengawasan harus dilakukan selama proses produksi berlangsung.
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah pelaksanaan flow control berpengaruh secara signifikan terhadap pencapaian target produksi.
Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer berupa sejarah perusahaan, struktur organisasi, kegiatan proses produksi, hasil produksi, jumlah mesin yang digunakan, target dan realisasi produksi, serta jam berhenti mesin selama lima tahun mulai tahun 2000 sampai tahun 2004.
Hasil analisis menunjukkan, bahwa pengaruh antara realisasi produksi dan jam berhenti mesin yang ditunjukkan dengan persamaan
y = 1.965.308 – 2.010,161x dari persamaan tersebut diketahui bahwa besarnya realisasi produksi tidak ada pengaruh jam berhenti mesin dan besarnya pengaruh jam berhenti mesin terhadap realisasi produksi dimana pengaruhnya berlawanan arah (negatif). Dari hasil uji parsial diketahui bahwa jam berhenti mesin berpengaruh secara signifikan terhadap realisasi produksi.
Implikasi penelitian ini adalah agar proses produksi bisa berjalan dengan lancer maka sebaiknya perusahaan menjaga agar peralatan proses produksi selalu dapat bekerja dengan baik dengan melakukan perawatan sehingga dapat mengurangi jam berhenti mesin pada saat mesin mengalami kerusakan
Tidak tersedia versi lain