CD-ROM
Aborsi di tinjau dari sudut pandang hukum Islam (CD)
Entah karena pengaruh modernisasi atau memang sudah menjadi konsekwensi umat di akhir jaman, dekadensi moral semakin menjadi, krmininalitas semkin merajalela norma-norma agamapun telah terabaikan. Salah satu kesesatan pada masa jahiliyah ini kembali marak yaitu pembunuhan bayi, yang tidak dikehendaki. Bahkan pembunuhan janin yang belum sempat menghirup udara kehidupan dunia karena berbagai motif yang melatar belakanginya.
Dari sudut pandang Islam yang terdapat dalam kitab-kitab fiqih menyebabkan mengenai hukum menggugurkan kandungan, baik di dalam Al-Qur’an maupun Al Hadist. Dan selain itu dijelaskan pula dalam kitab Allah SWT Azza wa Alla, tentang haramnya membunuh orang tanpa hak, mencela perbuatan itu dan menghukum pelakunya dengan hukuman yang abadi di neraka jahanam.
Dengan adanya pembahasan tentang aborsi ini maka hal yang perlu dipermasalahkan untuk mengetahui lebih lanjut mengenai aborsi di tinjau dari sudut pandang hukum Islam yaitu :
1. Bagaimana status hukum aborsi menurut para madzab di dalam hukum Islam?
2. Bagaimana akibat hukum melakukan aborsi di tinjau dari sudut pandang hukum Islam ?
Sedangkan penelitian ini bertujuan, yaitu :
1. Untuk mengetahui bagaimana status hukum aborsi menurut para madzab di dalam hukum Islam.
2. Untuk mengetahui akibat hukum melakukan aborsi di tinjau dari sudut pandang hukum Islam.
Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian hukum normatif, untuk itu dilakukan dengan mengadakan inventarisasi hukum positif dan juga menggunakan bahan pustaka buku maupun non buku.
Dari hasil penelitian tentang “Aborsi ditinjau dari sudut pandang hukum Islam” dapat dijelaskan bahwa : terdapat perbedaan diantara para ulama fiqih yaitu tentang dalam usia berapa besar qishas atau diyat yang harus dibayar. Namun mereka berpendapat sama tentang qishas atau diyat dan kaffarah diberikan kepada semua pelaku pembunuhan secara sengaja atau tidak sengaja.
Tidak tersedia versi lain