CD-ROM
Hubungan tingkat suku deposito terhadap perubahan jumlah deposan (CD)
Krisis moneter yang terjadi di Indonesia diawali oleh krisis nilai tukar yang terjadi pada pertengahan tahun 1997. Sejak itu kinerja perekonomian menurun tajam dan berubah menjadi krisis berkembang cepat, sebagaimana di ketahui bahwa perkembangan perbankan mempunyai peranan yang sangat penting tersebut. Yaitu penetapan tingkat suku bunga dapat digunakan sebagai alat control bagi pemerintah terhadap dana langsung atau investasi pada sektor-sektor ekonomi, tingkat suku bunga dapat digunakan sebagai alat moneter dalam rangka mengendalikan permintaan dan penawaran uang yang beredar dalam suatu perekonomian, tingkat suku bunga juga dapat digunakan untuk mengatur sirkulasi uang dalam suatu perekonomian.
Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan data sekunder, data primer dan pengumpulan datanya dengan cara dokumentasi.
Analis penelitian dengan cara menghitung tingkat suku bunga terhadap perubahan jumlah deposan, dengan menggunakan korelasi.
Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan yaitu: hubungan tingkat suku bunga deposito terhadap perubahan jumlah deposan setelah melalui proses analisis menunjukkan korelasi dengan nilai r= 0,303, dengan hasil tersebut dapat disimpulkan bahwa nilai positif menunjukan bahwa penurunan jumlah deposan terjadi pada saat tingkat suku bunga deposito mengalami penurunan juga begitu pula sebaliknya.
Tidak tersedia versi lain