CD-ROM
Studi penelitian pengaruh penggunaan Batu Riolit (Batu Piring Jember) sebagai alternatif pengganti agregat kasar pada campuran laston untuk lapis permukaan jalan raya (CD)
Pada penelitian ini digunakan agregat kasar batu pecah, pasir dari Malang dan batu Riolit (batu piring)sebagai alternatif pengganti agregat kasar yang diperoleh dari Desa kalisat Kecamatan Pakusari Kabupaten Jember Jawa Timur, Sedangkan aspal yang digunakan adalah aspal pen 60/70 dari pertamina. Dalam penelitian ini menggunakan jenis campuran LASTON sebagai salah satu jenis lapisan perkerasan lentur. Jenis lapisan ini merupakan campuran merata dari agregat dan aspal sebagai bahan pengikat pada suhu tertentu.. Sebelum dipergunakan sebagai bahan perkerasan, Agregat diuji terlebih dahulu terhadap kandungan organik, kuat tekan, kadar air, absorbsi dan berat jenis. Hasil uji disesuaikan dengan persyaratan Dirjen Bina Marga Laston(No.13/PT/B/1983), dan Standart Jalan Raya Universitas Merdeka Malang, selanjutnya dilakukan pengujian dengan alat Marshall.
Metode penelitian yang digunakan adalah metode experiment atau analisis ragam dengan menyelidiki kedua jenis agregat kasar tersebut. Data yang diperoleh dari hasil penelitian terlihat bahwa dari hasil uji F menunjukkan nilai Fhitung < Ftabel dan dari hasil Analisa Regresi dengan persamaan regresi penduga Y = b0 + b1x + b2x2 dapat memberikan gambaran nilai stabilitas, kelelehan (Flow), Rongga dalamCampuran (VIM) dan Rongga Terisi Aspal (VFB) dengan kadar aspal optimum 5,7% terhadap campuran LASTON dengan jumlah benda uji sebanyak masing-masing 5 buah dari agregat kasar dari batu Riolit dan batu Pecah
Dari data dan grafik hasil perhitungan diketahui ada kenaikan nilai stabilitas sebesar 1,802% dan kelelehan 3,593% dari agregat batu Riolit terhadap batu pecah sebagai pembandingnya. Kemudian dilakukan pengujian dengan Uji F ternyata nilai Fhitung < Ftabel maka jelaslah bahwa pengujian tidak ada perbedaan nyata.
Tidak tersedia versi lain