CD-ROM
Kedudukan dan bagian anak angkat terhadap harta orang tua angkat dalam proses pewarisn menurut hukum adat jawa : studi didesa Sukoanyar kecamatan Wajak kabupaten Malang (CD)
Penelitian ini dilaksanakan didesa Sukoanyar Kecamatan Wajak Kabupaten Malang, dimana titik berat penelitian berada pada masalah kedudukan anak angkat terhadap warisan disamping anak angkat, orang tua angkat juga mempunyai anak dan bersama ahli warisnya lainnya. Dimana hak dan kedudukan anak angkat dalam sbuah keluarga angkatnya perlu dijelaskan sesuai dengan hukum adat.
Alat Analisis yang digunakan untuk menganalisa penelitian ini dengan menggunakan jenis penelitian yuridis empiris dengan metode analisis deskriptif analitif yaitu metode penulisan dengan menguraikan dan menjelaskan bahan-bahan dan data-data yang diperoleh baik dari kepustakaan maupun data lapangan yang kemudian dianalisa teori dengan permasalahan yang ada. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah dengan teknik interview dan dokumentasi.
Hasil Penelitian yang diperoleh dari penelitian menunujukkan bahwa anak angkat memiliki kedudukan yang sama dengan anak kandung dimana anak angkat disekolahkan, dicukupi kebutuhannya seperti alat transportasi dan sama perlakuannya dengan anak kandungnya sendiri. Tentang hak atau warisan yang ditinggalkannya anak angkat mendapat hak atas harta gono gini sedangkan apabila memiliki anak kandung maka anak kandung disamping berhak atas harta gono gini juga berhak mutlak atas harta asal, sedangkan apabila tidak memiliki anak kandung maka anak angkat berhak atas harta gono gini seluruhnya dan harta asal dibagi kesaudara-saudara orang tua angkatnya.
Tidak tersedia versi lain