CD-ROM
Studi evaluasi desain embung oelpuah kabupaten Timor Tengah Selatan (TTS) propinsi Nusa tenggara Timur (NTT) (CD)
Embung adalah suatu konstruksi bendungan yang dibangun melintang sungai sehingga terjadi kenaikan permukaan air serta tampungan air, diperlukan perencanaan pembangunan konstruksi bendungan urugan yang tepat serta volume waduk, yang diperlukan untuk menentukan ketinggian bangunan utama sehingga dapat digunakan untuk memenuhi kebutuhan akan air baku, peternakan, pertanian.
Tipe bendungan urugan tanah homogen adalah salah satu alternatif yang digunakan sebagai kajian untuk merencanakan bangunan utama embung.
Oleh karena itu studi evaluasi ini akan mengevaluasi kembali perencanaan embung yang sudah ada di lokasi, yaitu perhitungan kebutuhan air untuk rumah tangga, pertanian, peternakan perhitungan data hujan serta analisa frekuensi dengan metode Log Person type III untuk menentukan kebutuhan air untuk air baku, peternakan dan pertanian. Selanjut nya dari data tersebut dianalisa dengan analisa hidrolika dengan perhitungan kapasitas pengaliran melalui pelimpah dan perhitungan lebar efektif pelimpah untuk menetukan bendung pelimpah. Dan selanjutnya diadakan pengontrolan dengan analisa stabilitas lereng pada embung.
Hasil analisa yang diperoleh yaitu kebutuhan air baku, pertanian dan peternakan untuk total setahun adalah 7985,681 m3. sedangkan untuk debit banjir rancangan dengan kala ulang 50 tahun sebesar 7,112 m3/det.
Dari perhitungan yang didapat maka dapat diambil kesimpulan bahwa tampungan air embung oelpuah cukup untuk memenuhi kebutuhan akan air baku, pertanian dan peternakan sebesar 11160,371 m3.
Tidak tersedia versi lain