CD-ROM
Pengaruh tingkat bunga SBI, nilai kurs dollar AS dan tingkat inflasi terhadap Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) (CD)
Berdasarkan latar belakang yang telah dikemukakan di atas, maka penulis merasa tertarik untuk meneliti tentang “Pengaruh nilai tingkat bunga SBI, nilai kurs dollar AS, dan tingkat inflasi, dan pengaruhnya terhadap indeks harga saham gabungan (IHSG).
Adapun tujuan dilaksanakannya penelitian ini adalah: 1) Sejauh mana nilai tingkat bunga SBI, nilai kurs dollar AS, dan tingkat inflasi, secara serempak berpengaruh terhadap Index Harga Saham Gabungan. 2) Dari nilai tingkat bunga SBI, nilai kurs dollar AS, dan tingkat inflasi manakah variabel yang dominan berpengaruh terhadap Index Harga Saham Gabungan.
Dari hasil uji F diperoleh hasil bahwa Fhitung > Ftabel (29,416 > 5,41), berarti variabel bebas secara serempak mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap IHSG.
Dari hasil pengujian dengan menggunakan uji t untuk menguji masing-masing variabel bebas, maka tingkat bunga SBI (X1) dan nilai kurs dollar AS (X2) mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap IHSG dimana thitung > -ttabel dan nilai signifikan lebih kecil dari 0,05, sedangkan tingkat inflasi (X3) tidak berpengaruh signifikan terhadap IHSG dimana thitung < ttabel dan nilai signifikan lebih besar dari 0,05. Berdasarkan hasil perhitungan dapat diketahui bahwa faktor yang dominan yang mempengaruhi IHSG adalah tingkat bunga SBI.
Tidak tersedia versi lain