CD-ROM
Analisis pengaruh faktor-faktor motivasi terhadap prestasi kerja karyawan pada PT. Dioma (Penerbit dan percetakan Malang) (CD)
Upaya meningkatkan fungsi tenaga kerja tercapai prestasi kerja yang memuaskan motivasi sangat diperlukan. Maka dengan adanya pemberian motivasi yang baik diharapkan dapat meningkatkan prestasi kerja karyawan, jika tingkat motivasi tinggi maka secara otomatis akan tinggi pula tingkat kinerja karyawan sehingga tujuan yang diinginkan perusahaan akan dapat tercapai. Hal ini berpengaruh pada tingkat prestasi kerja karyawan yang sesuai dengan pemberian faktor-faktor motivasi sehingga secara kontinyu menunjukkan semakin meningkatkan prestasi kerja karyawan pada perusahaan. Sebab itu faktor-faktor motivasi harus diterapkan oleh perusahaan untuk dapat memberikan kepuasan dan memenuhi kebutuhan karyawan.
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh faktor-faktor motivasi terhadap prestasi kerja karyawan PT. Dioma (Percetakan dan Penerbit) Malang.
Berdasarkan hasil uji F diketahui bahwa variabel gaji (X1), keselamatan dan keamanan kerja (X2), serta kebutuhan sosial (X3) secara simultan (bersama-sama) berpengaruh signifikan terhadap prestasi kerja karyawan PT. Dioma (Penerbit dan Percetakan) Malang. berdasarkan hasil uji t diketahui bahwa secara berurutan variabel yang berpengaruh signifikan terhadap prestasi kerja pada PT. Dioma (Penerbit dan Percetakan) Malang adalah variabel keselamatan dan keamanan kerja (X2), dan kebutuhan sosial (X3). Sedangkan variabel gaji (X1) tidak berpengaruh signifikan terhadap prestasi kerja karyawan PT. Dioma (Penerbit dan Percetakan) Malang.
Tidak tersedia versi lain