CD-ROM
Kaji empirik gejala kelelahan pada plat baja dengan variasi simpangan awal (CD)
Plat merupakan salah satu komponen terpenting dari beberapa elemen mesin. hampir semua mesin menggunakan elemen plat untuk komponen perancangannya. Sebuah plat bila digunakan sebagai komponen permesinan sebelumnya harus diketahui sifat-sifat fisik maupun mekaniknya. Salah satu sifat yang dimiliki plat adalah kelelahan yang akan mengakibatkan plat akan mengalami patah. Bila suatu plat kita lakukan pembengkokan dengan memakai mesin pada putaran tinggi dan terus-menerus akan mengalami tegangan dinamik, diantaranya ketidaklirisan, selain itu ketidaksimetrisan plat akibat adanya simpangan yang terjadi pada plat maka akan cepat mengalami kelelahan. Apabila ketidaksimetrisan akibat simpangan yang terjadi pada plat mengakibatkan kelelahan sehingga plat menjadi patah.
Untuk membatasi masalah tersebut diambil hal-hal sebagai berikut: hanya membahas pengaruh kelelahan pada plat dengan variasi simpangan awal dengan memberikan simpangan pada specimen, tidak membahas masalah perencanaan dan pembuatan alat uji, tidak membahas masalah proses pengerjaan specimen uji, tidak membahas sifat kimia specimen uji dengan pengaruh simpangan awal pada plat uji.
Parameter yang diperlukan dalam penelitian ini adalah besar simpangan, waktu terjadi patah, siklus. tujuannya untuk mengetahui kelelahan pada specimen pada plat baja dengan variasi simpangan awal, dimana pelaksanaan pengujiannya yaitu mencatat waktu patah specimen dilakukan pada besar simpangan yang berbeda, tiap satu simpangan dilakukan lima kali percobaan.
Dari grafik siklus rata-rata waktu patah Vs antara semua specimen diperoleh bahwa specimen yang mempunyai simpangan yang paling besar, waktu patahnya paling cepat hal ini menunjukkan bahwa semakin besar simpangan siklus patahnya semakin rendah, karena semakin besar simpangan tegangan yang terjadi pada plat baja akan semakin besar pula.
Tidak tersedia versi lain